Bagikan:

JAKARTA - PDI Perjuangan (PDIP) bakal menggelar perayaan HUT ke-51 pada Rabu, 10 Januari besok. PDIP minta maaf jika kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WIB itu membuat macet jalanan di sekitar Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

“Kami juga akan meminta kebesaran hati, kami mohon maaf pada seluruh warga, utamanya, di sekitaran Lenteng Agung, Jakarta Selatan karena besok mungkin (jalanan, red) akan agak sedikit ramai dan padat,” kata Aryo Seno Bagaskoro, kader muda PDIP di Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa, 9 Januari.

Aryo mengatakan HUT ke-51 PDIP nantinya akan mengambil tema Satyameva Jayate yang berarti Kebenaran Pasti Menang. Nantinya, kegiatan akan diisi dengan berbagai kegiatan kebudayaan.

“Ada gamelan yang dipersiapkan untuk menyambut tamu dan kemudian acara besok akan dimulai, starting pukul 10.00 pagi,” ungkapnya.

Acara kemudian selesai pukul 14.00 WIB, kata Haryo. Selanjutnya, para kader maupun caleg partai bakal bergerak untuk melaksanakan acara serempak yang dilaksanakan sekitar pukul 16.00 maupun 19.00 sesuai kondisi di lapangan.

“Ada yang akan membuat acara bagi tumpeng, ada yang membuat acara kebudayaan. Intinya adalah untuk merayakan Hari Ulang Tahun PDI Perjuangan,” tegas Aryo.

 

Nantinya, ada 51 tamu undangan yang bakal hadir di Sekolah Partai DPP PDIP. Tapi, Aryo tak mau memerinci siapa saja mereka.

Termasuk soal kehadiran partai pendukung pasangan nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. “Terkait undangan, kami ingin ada kejutan besok,” ujarnya.

“Jadi kami akan membuat lagi konferensi pers di pagi hari pukul 09.00 tapi yang pasti seluruh partai koalisi pendukung Ganjar-Mahfud akan hadir di sini dan diundang,” pungkas Aryo.