Anies Kampanye di Bogor, Janjikan KPR Mudah Bagi Rakyat Kecil
Calon Presiden Anies Baswedan di GOR Laga Satria area Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/11/2023). (ANTARA/M Fikri Setiawan)

Bagikan:

JAKARTA - Calon presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan mengungkapkan sejumlah alasan mengawali masa kampanye di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Anies saat menemui ribuan pendukungnya di GOR Laga Satria Area Stadion Pakansari menyebutkanKabupaten Bogor merupakan daerah yang dekat dengan Jakarta.

Kabupaten Bogor merupakan daerah dengan jumlah penduduk terbanyak di Jawa Barat, yakni mencapai 5,6 juta jiwa. Kemudian, menurut dia, Jawa Barat merupakan provinsi yang penting untuk dikuasai dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres). 2024

"Jadi kami secara khusus dari Jakarta ke Jabar dan dimulai di Kabupaten Bogor yang merupakan salah satu kabupaten terbesar di Provinsi Jabar. Alhamdulillah bisa dilihat sendiri antusiasme luar biasa dari warga," kata mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Anies di hadapan para pendukungnya menawarkan sejumlah gagasan perubahan dengan visi membawa kehidupan masyarakat menjadi lebih baik, mulai dari pangan murah hingga hunian terjangkau.

"Masyarakat di Kabupaten Bogor dan seluruh Indonesia kesulitan untuk bisa mendapatkan rumah karena prosedur ketentuan KPR yang tidak berpihak kepada rakyat kecil dan mereka yang bekerja di sektor nonformal," papar Anies.

Setelah menyampaikan pidato, Anies bersama para pimpinan partai koalisi pendukung AMIN melakukan simulasi pencoblosan pasangan Amin pada baliho menyerupai kertas suara.

Anies kemudian diagendakan melanjutkan kampanye di wilayah Jembatan Merah, Kota Bogor, setelah bertolak dari kawasan Stadion.