JAKARTA - Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) mengklaim kepala suku di Kalimantan Barat (Kalbar), mendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
“Saya ketemu dengan seluruh kepala-kepala suku se-Kalimantan Barat. Mereka sepakat mendukung Ganjar dan Mahfud MD,” katanya dalam keterangan tertulis dilansir ANTARA, Selasa, 28 November.
Kata dia, para tokoh adat itu telah berkomitmen berada dalam satu barisan dengan PDI Perjuangan, Hanura, PPP, dan Perindo untuk memperjuangkan pasangan Ganjar-Mahfud. Selain itu, dukungan itu tidak hanya berasal dari empat partai, tetapi juga dari relawan di berbagai daerah yang tidak tergabung dalam partai politik.
“Masih ada lagi, relawan yang belum masuk partai," ujarnya.
BACA JUGA:
Sebelumnya, pasangan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menghadiri kegiatan Senam Sehat bersama masyarakat Kalimantan Barat yang digelar di Alun-alun Balai Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu (26/11).
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang alias OSO, yang merupakan tokoh politik nasional asal Kalimantan Barat.