JABAR - Seorang nelayan yang dilaporkan sakit saat mencari ikan di perairan Pantai Santolo, Garut, dinyatakan tewas. Korban dievakuasi Satpolairud Polres Garut bersama masyarakat.
Kepala Satpolairud Polres Garut AKP Anang Sonjaya mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan adanya nelayan yang membutuhkan bantuan evakuasi karena mengeluhkan sakit dan sesak.
"Laporannya minta bantuan ada yang sakit, katanya nelayan dari tengah, begitu ke darat sakit, setelah dibawa ternyata katanya meninggal dunia," kata dia saat dihubungi melalui telepon seluler di Garut, Selasa 3 Oktober, disitat Antara.
Ia menuturkan, korban diketahui bernama Saefuloh (47), warga Kampung Cipaku, Desa Pamalayan, Kecamatan Cikelet yang meninggal dunia karena berdasarkan pemeriksaan medis, dan keterangan keluarganya memiliki riwayat sakit.
Korban, lanjut dia, dipastikan bukan kecelakaan laut, melainkan karena sakitnya kambuh, kemudian rekannya berupaya untuk secepatnya kembali ke daratan agar korban bisa secepatnya ditangani secara medis.
"Seperti itu kejadiannya, jadi bukan laka laut," katanya.
BACA JUGA:
Ia menyampaikan berdasarkan permintaan keluarga korban, jajarannya langsung membawa jenazah nelayan itu ke rumah duka.
Pihak keluarga, katanya, tidak bersedia untuk dilakukan autopsi terhadap jasad korban, namun memilih untuk segera melakukan pemakaman.
"Sebagaimana permintaan keluarganya, dan keluarganya menerima itu kejadian memang punya latar belakang penyakit," katanya.