Bagikan:

JAKARTA - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo akan bermarkas di gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Kepastian ini disampaikan oleh Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto usai ketua umum partai pendukung sosok berambut putih itu mengadakan rapat, Senin, 4 September.

“Diputuskan bahwa kantor pusat Tim Pemenangan Nasional itu berada di gedung High End,” kata Hasto kepada wartawan di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat.

Hasto mengungkap gedung ini juga pernah digunakan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 lalu.

Sementara itu, TPN yang sudah dibentuk diketuai oleh Ketum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Arsjad Rasjid. Hal ini disampaikan Ketua Perindo Hary Tanoesodibjo.

“Ketua TPN tim pemenangan nasional adalah Pak Arsjad Rasyid tadi di putuskan. Beliau muda gesit dan pengetahuannya luas, dan juga networknya juga sangat luas dan juga Ketua Umum Kadin,” kata Hary kepada wartawan.

Salah satu wakil ketua TPN Ganjar yakni mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa.

“Termasuk sebagai salah satu,” sebut Hary Tanoe.

Nantinya, Andika akan berbagi peran dengan wakil lainnya. Hary Tanoe mengatakan, ada sejumlah wakil yang merepresentasikan partai pendukung Ganjar tapi namanya masih ditutup rapat.

“Ada, nanti secara resmi akan diumumkan tapi yang paling penting adalah ketua TPN-nya sendiri sudah diputuskan,” ungkapnya.

Selanjutnya, TPN Ganjar Pranowo bakal menggelar rapat pada 14 September. Mereka juga langsung efektif bergerak setelah susunannya diketok Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Pengarahan-pengarahan tadi dari Bu Mega, tata cara kita rapat kita sepakati setiap hari Rabu, jam 14.00 siang mulai. Rapat berikutnya tanggal 13 September dan itu berjalan setiap Minggu,” ungkapnya.

“Jadi saya bisa sampaikan mewakili semua pimpinan parpol bahwa TPN, tim pemenangan nasional sudah efektif di mulai sejak diketoknya oleh Ibu Mega tadi, hari ini,” pungkas Hary Tanoe.