JAKARTA - Inilah penampakan terpidana Ferdy Sambo resmi dieksekusi ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Salemba, Jakarta Pusat. Mantan Kadiv Propam Polri ini akan menjalani pidana penjara seumur hidup atas kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J. Berdasarkan foto Dirjenpas, Ferdy Sambo nampak mengenakan kemeja lengan panjang berwarna hitam. Rambutnya tersisir rapih ke arah belakang. Ferdy Sambo terlihat tanpa pendampingan kuasa hukumnya. Pada foto, hanya ada dua petugas yang satu diantaranya duduk tepat di hadapannya. Koordinator Humas dan Protokol Ditjenpas Rika Aprianti mengatakan Ferdy Sambo diterima dan didata di Lapas Kelas IIA Salemba pada Kamis (24/8) sekitar pukul 17.00 WIB. Simak videonya berikut ini.
Tag Terpopuler
#prabowo subianto #tahun baru #hari ibu #nataru #natalPopuler
22 Desember 2024, 00:05
22 Desember 2024, 01:06
22 Desember 2024, 03:23
22 Desember 2024, 06:06