Kecanduan Judi Slot Online, Pengawas SPBU di HSS Kalsel Curi Uang Rp435 Juta dalam Brankas
ILUSTRASI PIXABAY

Bagikan:

BANJARMASIN - Pria berinisial ANI ditangkap kepolisian karena mencuri uang Rp435 juta dari brankas SPBU tempatnya bekerja di Daha Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan (Kalsel). Uang ini dihamburkan untuk judi slot, kegemaran pelaku.

ANI yang baru bekerja selama 4 bulan sebagai pengawas SPBU ini ditangkap usai kasus pencurian uang ratusan juta dilaporkan ke polisi oleh pemilik SPBU.

Pencurian diketahui pemilik SPBU pada Jumat, 24 Maret saat meminta uang hasil penjualan. Alangkah terkejutnya bos SPBU ini, rupanya uang di dalam brankas sudah hilang Rp435 juta.

Dari laporan korban, polisi melakukan penyelidikan dan menangkap pelaku di Banjarmasin. Kepada polisi, pelaku mengaku mencuri uang ratusan juta dengan cara meminjam kunci brankas kepada pegawai administrasi dengan alasan memeriksa keamanannya.

Dari interogasi, pelaku kepada polisi mengakui uang tersebut telah habis untuk dipakai judi slot.

"Benar kita telah mengamankan tersangka dalam pengungkapan tindak pidana pencurian uang penjualan BBM di SPBU Daha Selatan, tersangka ini diketahui bekerja sebagai pengawas SPBU," kata Kapolres HSS, AKBP Leo Martin Pasaribu, dikutip Antara.