Bagikan:

JAKARTA - Kondisi lalu lintas (lalin) di ruas Tol Jagorawi menuju Puncak, Jawa Barat, masih sangat padat, hingga hari keempat libur Lebaran 2023.

Imbas kepadatan lalu lintas tersebut, Jasa Marga pun memberlakukan rekayasa pengalihan lalin, yang mana pengguna jalan dengan tujuan puncak melalui Gerbang Tol (GT) Ciawi Ruas Tol Jagorawi, dialihkan keluar Bogor melalui GT bogor 1 pada KM 40.

Di sisi lain, arus lalu lintas di Simpang Bogor KM 40 arah Ciawi akan dialihkan ke luar Gerbang Tol (GT) Bogor secara situasional.

"Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku," kata Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division Panji Satriya dalam keterangan persnya, Selasa, 25 April.

Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan untuk dapat memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol, dan selalu patuhi rambu lalu lintas dan ikuti arahan petugas di lapangan.

"Perbarui informasi lalu lintas di jalan tol Jasa Marga Group melalui call center 24 jam Jasa Marga 14080 atau melalui aplikasi Travoy," pungkasnya.