JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto bakal memastikan keamanan rumah yang ditinggal pemiliknya saat mudik Lebaran 2023. Sehingga, masyarakat tak perlu cemas dan khawatir perihal harta bendanya.
"Kemudian kami yang akan concern nanti adalah ketika saudara-saudara kita ini yang meninggalkan tempat, misalnya rumahnya betul-betul dikosongin itu menjadi concern," ujar Karyoto kepada wartawan, Selasa, 18 April.
Pengamanan rumah kosong dilakukan dengan cara menggelar patroli wilayah. Tetapi, intensitasnya ditingkatkan dari sebelumnya.
Dengan seringnya petugas melintasi rumah-rumah kosong yang ditinggal pemilikanya, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak pidana pencurian.
“Kami menyadari anggota kami ada yang jumlahnya sekian ini, kami hanya bisa berusaha semaksimal mungkin. Kalau kemarin patroli hanya misalnya dalam satu hari 3 atau empat kali, kita akan tingkatkan intensitasnya,” ucap Karyoto.
BACA JUGA:
Tak hanya rumah, masyarakat juga bisa menitipkan kendaraanya ke Polsek atau Polres terdekat. Sehingha, keamanannya semakin terjaga.
"Kami juga sudah mengimbau kepada Polres Polsek yang punya space untuk menerima penitipan, mereka akan menerima dan mereka berjanji akan menjaga dengan aman secara 24 jam karena ada di wilayah Polsek maupun Polres,” kata Karyoto.