‘Pak Ogah’ Pemukul Anggota TNI AL di Cilandak Sudah Ditangkap Polres Jaksel
Ilustrasi Pixabay

Bagikan:

JAKARTA - Seorang anggota TNI AL diduga menjadi korban penganiayaan di Persimpangan Komplek DDN Pondok Labu, Cilandak Jakarta Selatan. Diduga pelaku pengeroyokan adalah komplotan remaja yang biasa mengatur kendaraan di simpang jalan atau biasa disebut ‘Pak Ogah’ berinisial R alias B.

Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama Julius Widjojono mengatakan kejadian itu terjadi pada Rabu, 22 Maret, sekiranya pujul 17.00 WIB.

“Telah terjadi aksi kekerasan dan penganiayaan yang dilakukan oleh terduga pelaku inisial R alias B (Pak Ogah Jalanan),” kata Julius dalam keterangannya yang dilihat, Jumat, 24 Maret.

Berdasarkan informasi, kata Julius, kejadian itu bermula saat Anggota TNI AL hendak melintasi persimpangan dengan kondisi lalu lintas cukup padat. Namun, terduga pelaku menutup jalan hingga terjadi perselisihan dan penganiyaan.

Akibat kejadian penganiayaan itu, korban mengalami luka di bagian mulut.

“R alias B menutup jalan sehingga terjadi perselisihan yang menyebabkan kekerasan atau penganiayaan. Korban luka pada bagian mulut,” ucapnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Irwandhy Idrus membenarkan adanya peristiwa tersebut. Pelaku telah diamankan pihak kepolisian.

“Betul terjadi pemukulan dan pelaku sudah diamankan, pelaku penganiayaan inisial R alias B, saat ini masih diproses di Polres Metro Jaksel,” tutupnya.