Bagikan:

JAKARTA - Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap empat korban tanah longsor yang masih hilang di Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat pada Rabu, 15 Maret. Bencana tanah longsor disebabkan oleh adanya cuaca ekstrem.

Berdasarkan laporan humas Kantor SAR Jakarta, akibat bencana tanah longsor sebanyak 17 orang menjadi korban, 11 diantaranya dikabarkan selamat, 2 orang ditemukan tewas dan 4 orang masih dalam pencarian. Kejadian terjadi pada Selasa malam, 14 Maret sekitar pukul 22.00 WIB.

"Keempat korban yang masih dicari bernama Yuli (65), M Yusuf (8), Cucum (50) dan Azzam (5)," kata Kepala Kantor SAR Jakarta, Fazzli saat dikonfirmasi VOI, Rabu, 15 Maret.

Kantor SAR Jakarta merinci, 11 orang warga yang selamat akibat bencana longsor di Bogor bernama Edi Kusmayadi (60), Rifal (9), Arsa (2), Engkos (60), Faldy (20), Fany (9), Iman (40), Irin (35), Almira (8), Misbah (35) dan Dita (34).

Sedangkan dua warga yang meninggal akibat bencana longsor bernama Mustopa (30) dan Al Fandy (2).

"Kami akan terus melakukan pencarian secara optimal dan maksimal agar korban segera ditemukan," ujarnya.