Bagikan:

BOGOR - Seorang pelajar AS tewas setelah menjadi korban penganiayaan orang tak dikenal, Jumat 10 Maret. AS mengalami luka bacok di bagian kepala saat akan menyebrang di Simpang Pomad, Bogor Utara, Kota Bogor.

Kapolresta Bogor Kombes Bismo Teguh mengatakan saat ini polisi masih berada di lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan dan meminta keterangan para saksi.

"Terjadi penganiayaan menyebabkan meninggal dunia. Kami masih melakukan serangkaian kegiatan scientific crime investigation. Segera kita tangkap pelakunya," kata Bismo mengkonfirmasi, Jumat siang.

Sementara berdasarkan keterangan yang dihimpun, kejadian penganiayaan itu dilakukan secara tiba-tiba oleh tiga orang yang diduga pelajar sekira pukul 09.30 WIB.

Salah seorang saksi Andre menyebut, AS bersama empat temannya hendak menyeberang di Simpang Pomad, Bogor Utara, Kota Bogor dan tiba-tiba ada satu sepeda motor datang dari arah Cibinong menuju Kota Bogor dan mengeluarkan senjata tajam.

Sontak kejadian itu mengagetkan warga yang berada di sekitar lokasi. Warga dan rekan korban pun lantas melakukan pertolongan. Dan akhirnya dibawa ke rumah sakit terdekat.

“Saya nggak tahu kalau mau disabet. Pelakunya dari Cibinong, nyabet dari belakang pakai pedang,” tutup Andre.

Saat ini korban meninggal berada di RS FMC, Polisi pun sudah memberi garis polisi di sekitar lokasi kejadian.