Jelang Pembukaan Skywalk Kebayoran Lama, Satpol PP Ambil Terpal dan Kayu Tertibkan PKL
Satpol PP DKI Tertibkan PKL (Foto: DOK Satpol PP DKI/Diah Ayu)

Bagikan:

JAKARTA - Satpol PP Kecamatan Kebayoran Lama menertibkan sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di trotoar Kebayoran Lama Utara jelang peresmian jembatan penyeberangan orang atau Skywalk Kebayoran Lama oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Plt. Kasatpol PP Kebayoran Lama, Citra berujar, penertiban ini dilakukan dengan mengambil terpal hingga kayu yang dijadikan lapak pedagang.

"Kami hanya mengangkut bagian seperti terpal bekas, kayu-kayu, barang yang biasanya ditinggal (pedagang) itu disingkirkan," kata Citra saat dihubungi, Kamis, 12 Januari.

PKL barang bekas di sekitar Skywalk Kebayoran Lama telah menjajakan dagangannya sejak beberapa bulan lalu. Namun, Citra mengklaim penertiban serupa dilakukan secara rutin.

"Kegiatan itu biasanya kita bikin rutin. Setelah apel, kita kegiatan rutin menyisir. Lalu karena akan persiapan peresmian Skywalk, jadi kita lebih intens menyisir," ungkap Citra.

Sebelumnya, Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho mengungkapkan jembatan penyeberangan orang atau Skywalk Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, akan dibuka pada 17 Januari mendatang.

"Skywalk rencananya tanggal 17 mau dibuka. Rencananya Pak Pj (Gubernur DKI Heru Budi Hartono) akan hadir dan meresmikan (pembukaan Skywalk Kebayoran Lama)," kata Hari saat dihubungi.

Skywalk Kebayoran Lama dibangun untuk menghubungkan akses pejalan kaki antara Halte Transjakarta Velbak (koridor 13), Halte Transjakarta Kebayoran Lama (koridor 8), dan Stasiun KRL Kebayoran Lama.

Meski pengerjaan sudah rampung, namun Skywalk Kebayoran Lama masih ditutup. Alasannya, ada satu pengerjaan yang belum selesai, yakni revitaliasi Halte Kebayoran Lama yang terhubung dengan Skywalk Kebayoran Lama tersebut.

"Skywalk sudah 100 persen dari Desember (2022) kemarin. Tapi yang belum selesai (Halte Kebayoran Lama) koridor 8. Kalau yang koridor 13 (Halte Velbak) dan KCI (Stasiun Kebayoran Lama) sudah selesai," ujar Hari.

Namun, kondisi Skywalk Kebayoran Lama yang belum dibuka ternyata menyusahkan masyarakat yang hendak berpindah moda antara Halte Velbak dan Stasiun Kebayoran Lama. Karenanya, Skywalk Kebayoran Lama akan dibuka tanpa menunggu revitalisasi Halte Kebayoran Lama selesai dilakukan.

"Secara fisik, (Halte Kebayoran Lama) sebenarnya udah selesai, cuma mungkin belum (diselesaikan sepenuhnya), sedikit lagi. Yang penting kita buka (skywalk) yang (menghubungkan) koridor 13 (Halte Velbak) sama KCI (stasiun Kebayoran Lama)," imbuhnya.