Ketahui Fitur-fitur WhatsApp Clone Versi Terbaru 2022
Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

Bagikan:

JAKARTA - Kepopuleran aplikasi chatting instan WhatsApp yang dikembangkan oleh Meta membuat aplikasi ini menjadi menarik untuk di kembangkan versi modifikasinya.

Benar saja, melansir dari Samudranesia.id, para pengembang pihak ketiga atau modder banyak yang telah menciptakan aplikasi modifikasi dari WA versi original.

Beberapa di antaranya adalah seperti GB WhatsApp, YOWhatsApp, WhatsApp Clone, FM WhatsApp, OG WhatsApp, GB WA Transparan, Soula WhatsApp Line dan masih banyak lagi jenis lainnya.

Salah satu jenis aplikasi modifikasi dari WA original yang kini banyak digandrungi adalah WhatsApp Clone yang memiliki berbagai fitur keren cocok untuk para pengguna WA Business. Sehingga banyak pengguna ingin mengetahui fitur-fitur WhatsApp Clone versi terbaru 2022.

Hal ini dikarenakan WhatsApp Clone memungkinkan pengguna untuk dapat menggandakan akun WA atau biasa disebut dengan dual akun WA, sehingga akan memudahkan untuk para pelaku bisnis.

Menggunakan WhatsApp Clone akan memberikan sederet manfaat dalam memudahkan berkomunikasi melalui WA yang tentunya tidak tersedia di aplikasi WA versi original.

Pengertian WhatsApp Clone

Sebelum membahas mengenai fitur-fitur apa saja yang diusung oleh WhatsApp Clone kepada pengguna, perlu untuk mengetahui apa itu WhatsApp Clone terlebih dahulu.

WhatsApp Clone merupakan salah satu aplikasi modifikasi dari WA versi original yang cara kerjanya hampir serupa dengan WA web di PC atau komputer.

Meskipun begitu, aplikasi WhatsApp Clone dapat digunakan di smartphone alih-alih harus menggunakan PC atau komputer.

Aplikasi ini dapat mengubah package name untuk digunakan di beberapa perangkat yang sama, dimana nantinya pengguna akan dapat mengakses akun WA yang sama melalui beberapa ponsel.

Selain itu, dalam segi keamanannya meski aplikasi WhatsApp Clone merupakan aplikasi rilisan pihak ketiga namun aplikasi ini bisa dikatakan aman dan tidak berbahaya.

Berbagai macam fitur yang disediakan oleh WhatsApp Clone menjadi salah satu alasan mengapa WhatsApp Clone kini banyak dicari dan digunakan oleh pengguna.

Fitur-fitur WhatsApp Clone

Setelah mengetahui pengertian mengenai WhatsApp Clone, berikut adalah beberapa fitur yang dapat dinikmati oleh pengguna ketika menggunakan WhatsApp Clone:

1. Fitur Direct Chat

Salah satu fitur canggih yang diusung oleh WhatsApp Clone adalah direct chat yang mana akan membantu pengguna untuk dapat mengirim pesan tanpa harus menyimpan nomor terlebih dahulu. Fitur ini akan sangat berguna bagi para pelaku bisnis yang harus chatting dengan banyak kontak.

2. Tanpa Pendaftaran

Berbeda dengan aplikasi lainnya yang harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu sebelum dapat menggunakan fitur yang ada, WhatsApp Clone tidak mewajibkan pengguna untuk mendaftar.

Hal tersebut berarti pengguna dapat langsung menggunakan aplikasi WhatsApp Clone tanpa harus melakukan pendaftaran di awal dengan hanya perlu mengkloning aplikasi WA asli dengan kode QR.

3. Fitur Menyimpan Story

Dengan menggunakan WhatsApp Clone, pengguna dapat menyimpan atau mendownload story dari pengguna lainnya dengan mudah tanpa harus mengunduh aplikasi lainnya. Fitur ini merupakan salah satu fitur unggulan di WhatsApp Clone yang tidak tersedia di WA versi original.

4. Fitur Kloning Akun WhatsApp

Salah satu fitur unggulan yang jadi andalan WhatsApp Clone lainnya adalah fitur kloning akun WhatsApp yang membuat pengguna dapat menggandakan akun WA di dua perangkat ponsel sekaligus. Hal ini akan memudahkan pengguna untuk dapat mengakses pesan dengan menggunakan dua perangkat yang berbeda.

Selain itu, cara mengkloning akun juga sangat mudah yakni hanya dengan menscan QR kode dari akun WA.

Itulah tadi informasi mengenai daftar fitur-fitur WhatsApp Clone versi terbaru 2022 yang wajib untuk dicoba. Semoga bermanfaat.