Pj Gubernur Heru Targetkan DKI Revitalisasi 16 Waduk Tahun 2023
Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono/FOTO: Diah Ayu-VOI

Bagikan:

JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menargetkan Pemprov DKI melakukan revitalisasi maupun pembangunan 16 waduk pada tahun 2023.

Rencana revitalisasi waduk ini, kata Heru, masuk dalam rencana pembangunan daerah (RPD) tahun 2023-2026 yang sebelumnya disusun oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Hal ini Heru sampaikan dalam penyampaian jawaban Pj Gubernur atas pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap Raperda tentang APBD Provinsi DKI Jakarta tahun anggaran 2023.

"Pada tahun 2023 ditargetkan untuk membangun dan/atau merevitalisasi 16 waduk secara bertahap," ungkap Heru di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu, 9 November.

Dalam pidatonya itu, Heru juga mengungkapkan Pemprov DKI akan melaksanakan program pemeliharaan seluruh prasarana dan sarana pengendalian banjir serta pengembangan sistem pemantauan banjir.

Pemprov juga meningkatkan kapasitas sungai dan membangun tanggul pengaman pantai tetap menjadi program prioritas penanggulangan banjir, menambah daya tampungan air dan sebagai tangkapan limpasan air sungai, serta melakukan koordinasi yang intensif dengan pemerintah pusat dan melakukan sinkronisasi berbagai program secara berkala.

"Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus mendorong pemerintah daerah penyangga untuk berkontribusi pada penanganan banjir di Jakarta melalui kesepakatan bersama yang tertuang dalam program penanganan banjir dan longsor, di bawah koordinasi Kementerian Dalam Negeri," lanjutnya.

Dalam pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Raperda APBD 2023, Fraksi Gerindra meminta Heru Budi Hartono menyertakan hasil rekomendasi Panitia Khusus (Pansus) Banjir DPRD DKI Jakarta dalam penanggulangan banjir selama memimpin Jakarta.

Salah satunya rekomendasi Pansus Banjir adalah merevitalisasi 10 sungai, danau, embung, dan waduk (SDEW) per tahun. Hal ini diungkapkan oleh

"Fraksi Gerindra berpandangan perlunya penanganan banjir juga disesuaikan dengan kebijakan pengendalian banjir sesuai hasil pembahasan DPRD Provinsi DKI Jakarta, khususnya hasil rekomendasi Pansus Banjir DPRD DKI DKI Jakarta yang telah dibacakan pada 23 Desember 2020, yaitu merevitalisasi 109 SDEW dengan target 10 SDEW per tahunnya. Sehingga, pada tahun 2030 minimal sudah mencapai 100 SDEW dibenahi," jelas anggota Fraksi Gerindra Thopaz Nugraha Syamsul.

Sebagai informasi, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengalokasikan anggaran sebesar Rp3,72 triliun khusus untuk penanggulangan banjir dalam penyusunan APBD tahun 2023.