Diteriaki Presiden oleh Kader PKB, Prabowo Subianto: Deklarasi Gampang, yang Penting Kita Menang
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Acara PKB Road to Election 2024 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (30/10/2022). (Foto: Dok. Media Gerindra)

Bagikan:

JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto buka suara soal deklarasi calon presiden (capres) yang akan diusung Koalisi Gerindra dan PKB di Pilpres 2024.

Tak ambil pusing soal capres, Prabowo mengatakan yang terpenting adalah menang.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam sambutannya di acara 'PKB Road To Election 2024' yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu, 30 Oktober.

Dalam acara tersebut, para kader PKB meneriaki Prabowo "Presiden! Presiden!".

Diketahui, hingga kini koalisi Gerindra dan PKB belum mendeklarasikan pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang akan diusung pada Pilpres 2024.

Menurut Prabowo, deklarasi bukanlah persoalan sulit. Sebab, dirinya telah didukung oleh kader partainya dan PKB.

"Saudara sekalian, deklarasi gampang ya. Yang penting kita menang. Menang untuk apa? Menang untuk menyelamatkan bangsa Indonesia," ujar Prabowo, Minggu.

Prabowo menilai, ketimbang urusan deklarasi, paling penting saat ini adalah soliditas dari koalisi kedua partai.

Dia pun mewanti-wanti agar tidak ada pihak lain yang memecah kesolidan koalisi Gerindra dan PKB.

"Jangan ada kesempatan orang memisahkan kita. Tapi saya yakin nanti ada yang bergabung dengan kita," kata Prabowo.

Prabowo juga menyinggung ideologi partainya dengan PKB yang memiliki kesamaan basis ideologis, yakni religius dan berkebangsaan.

"PKB adalah partai berbasis religius tapi berkebangsaan. Gerindra adalah partai kebangsaan yang religius," lanjut Prabowo.

Menteri Pertahanan itu pun menegaskan, bahwa kerja sama politik antara Gerindra dan PKB sudah menemui kesepakatan.

Prabowo bilang, Gerindra telah memutuskan menjadikan PKB sebagai 'kawan seperjuangan' dalam mengabdi pada anak cucu bangsa.

"Kita telah mengambil keputusan untuk melaksanakan kerja sama politik. Kita telah memutuskan untuk kawan seperjuangan kita telah memutuskan bahu membahu berbakti untuk masa depan anak dan cucu kita," tegas Prabowo.

Menurutnya, keputusan koalisi bersama PKB cukup menggetarkan hati rakyat.

Mantan Danjen Kopassus itu pun memuji keberanian dan kepemimpinan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

"Itu adalah keputusan yang cukup menggetarkan seluruh rakyat Indonesia, dan itu saya kira bukti daripada keberanian dan kepemimpinan Gus Imin dan seluruh jajaran pimpinan PKB," kata Prabowo.