JAKARTA - Serangan burung tak lama setelah lepas landas memaksa armada pesawat maskapai penerbangan United Airlines kembali ke Bandara Internasional O'Hare Chicago.
Pesawat Boeing 737-900 dengan nomor penerbangan 1930 tersebut sedianya melayani rute Bandara Internasional O'Hare Chicago, menuju Bandara Internasional Miami, Amerika Serikat.
"Pesawat mendarat dengan selamat dan penumpang diturunkan di pintu gerbang," kata United Airlines dalam sebuah pernyataan, dilansir dari CNN Travel 28 Oktober. Maskapai tidak memberikan rincian potensi kerusakan pada pesawat.
Penerbangan itu sendiri berlangsung pada Jumat 14 Oktober lalu. Kimberly Fiock yang terbang bersama sang suami saat peristiwa terjadi membagikan pengalamannya.
"Saya tahu ada sesuatu yang salah karena ada api di bawah sayap yang terus menyembur keluar, dan rasanya seperti pesawat tersentak," kata Fiock kepada CNN.
"Kami bisa mendengar letupan mesin dan melihat api di pihak kami, karena kami berada tepat di dekat sayap. Lampu juga terus berkedip, ketika akan meletus. Saya hanya berharap kami bisa mendarat dengan selamat!" lanjutnya.
Fiock mengatakan dia tidak menyadari 'serangan' burung telah menyebabkan masalah, sampai setelah pesawat mendarat.
"Pilot melakukan pekerjaan yang baik untuk membawa kami kembali dengan selamat, dan saya sangat berterima kasih kepada mereka dan kru," ujarnya.
Situs pelacakan penerbangan FlightAware menunjukkan, Penerbangan 1930 lepas landas pada pukul 10:47 waktu setempat dan kembali ke O'Hare 42 menit kemudian.
Sebuah pesawat baru ditugaskan untuk penerbangan itu, kata maskapai itu, dan berangkat pada Jumat sore.
Diketahui, Administrasi Penerbangan Federal (FAA) Amerika Serikat menyebut, ada lebih dari 17.000 serangan satwa liar di 753 bandara AS pada 2019.
Mesin adalah komponen pesawat sipil yang paling sering rusak di AS, menurut FAA, terhitung sekitar seperempat dari semua komponen pesawat yang rusak.
BACA JUGA:
FAA memiliki Database Serangan Satwa Liar yang melacak insiden semacam itu. Jumlah serangan satwa liar dengan pesawat sedang meningkat, kata FAA.
"Serangan' terus meningkat dari sekitar 1.800 pada tahun 1990 menjadi 16.000 pada tahun 2018, kata situs web FAA.
Salah satu peristiwa 'serangan' burung yang terkenal adalah, saat pilot Chesley B. "Sully" Sullenberger III berhasil mendaratkan Penerbangan 1549 US Airways di Sungai Hudson New York pada tahun 2009, setelah 'serangan' burung menghancurkan mesin pesawat.