JAKARTA - PDI Perjuangan (PDIP) menggelar turnamen bulu tangkis persahabatan antar 15 organisasi pemuda dan mahasiswa di GBK Arena, Jakarta pada Minggu 23 Oktober.
Saat membuka kegiatan ini, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan kegiatan tersebut dilakukan sesuai arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Disebutkan, Presiden ke-5 RI itu ingin politik juga dapat meningkatkan kesehatan dan semangat bagi para pemuda.
"PDI Perjuangan masuk ke wajah politik yang sebenarnya, wajah politik yang penuh persahabatan dan wajah politik yang memberikan kesempatan bagi para pemuda Indonesia setiap hari menggelorakan ikrar pemuda bagi cinta tanah air, bangsa, dan negara," kata Hasto saat membuka acara tersebut.
"Kami mengucapkan terima kasih atas gagasan yang kreatif membawa suasana politik Indonesia yang hanya diwarnai oleh berbagai hal yang berkaitan capres dan cawapres," sambungnya.
Sementara itu, Ketua DPP PDIP bidang Pemuda dan Olahraga Eriko Sotarduga mengatakan turnamen ini dilaksanakan dengan semangat persahabatan. Apalagi, politik tak hanya sekadar memperoleh kekuasaan demi memperjuangkan kebutuhan rakyat.
"Bermanfaat itu penting kalau kita sehat. Tapi, sehat saja tidak cukup. Kita juga harus bersahabat. Jadi ada tambahan sehat, bersahabat biar santai," ujar Eriko.
BACA JUGA:
Setelah menyampaikan sambutan, Hasto dan Eriko kemudian membuka kegiatan itu dengan bertanding bulutangkis melawan peraih medali emas Olimpiade 2000, Candra Wijaya.
Adapun kegiatan ini diikuti 15 ormas kepemudaan yaitu PB PMII, BMI, DPP KNPI, BPP HIPMI, Nasyiatul Aisyiyah, Presidium Nasional GMNI, TMP, PP PMKRI, Repdem, SAPMA PP, PP GP Ansor, PP Pemuda Muhammadiyah, PP GMKI, Purna Paskibraka Indonesia, dan PP FKPPI.
"15 Ormas ini hanya sebagian kecil dari ratusan ormas kepemudaan di Indonesia. Kita berharap tahun-tahun mendatang bisa membuat turnamen yang lebih besar lagi," kata ketua panitia turnamen, Restu Hapsari.
Nantinya, kegiatan ini akan digelar selama tiga hari hingga Senin, 24 Oktober. Sementara final akan dilaksanakan pada 26 Oktober.
"Puncak acara akan dilakukan dengan penyerahan hadiah bagi juara I, II, III dan IV pada 28 Oktober sekaligus puncak peringatan Sumpah Pemuda," pungkas Restu.