Puluhan Pelajar di Surabaya Positif COVID-19, Bagaimana Rencana Sekolah Tatap Muka?
ILUSTRASI/DOK.Disdik DKIK.Disdik DKI

Bagikan:

SURABAYA - Puluhan pelajar sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Surabaya positif COVID-19. Hasil ini diketahui setelah para pelajar ikut tes swab massal yang menjadi langkah persiapan sekolah tatap muka awal tahun 2021 .

"Jumlahnya ada sekitar 36 pelajar yang positif covid-19. Mereka termasuk dari ribuan pelajar di 17 sekolah yang beberapa hari lalu dilakukan tes swab massal," kata Kabag Humas Pemkot Surabaya, Febriadhitya Prajatara, dikonfirmasi, Senin, 30 November.

Dari 4.760 pelajar kelas IX di 17 SMP Surabaya, sebanyak 3.627 pelajar menjalani tes swab. Pelajar lainnya, ada yang memilih tes swab mandiri dan ada yang orang tuanya belum setuju sekolah tatap muka.

Menurut Febri, tes swab ini untuk pencegahan COVID-19 sebagai persiapan sekolah tatap muka. Karena itu, pihaknya juga ,eminta persetujuan orang tua dalam tahapan tes swab itu. 

"Kami menghormati, ada beberapa orang tua yang belum setuju sekolah tatap muka," ujarnya.

Hasil tes swab ini akan menjadi pertimbangan penting untuk evaluasi tim Satgas Covid-19, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pendidikan untuk persiapan sekolah tatap muka. 

"Kami menyelenggarakan swab test bukan rapid test sehingga bisa membuka keterbukaan penanganan COVID-19. Kami sangat hati-hati. Ini menjadi kajian persiapan sekolah tatap muka tahun depan," kata Febri.