Petugas Damkar Kehilangan Motor: Pelaku Berhasil Ditangkap, Tapi Motornya Sudah Dijual
Yajid, petugas Damkar saat ditemui di Polsek Pesanggrahan/ Foto: Jehan/VOI

Bagikan:

JAKARTA – Yajid Nurhadi, seorang petugas pemadam kebakaran (damkar) wilayah Jakarta Selatan mendatangi Polsek Pesanggrahan. Memakai baju seragam dinas warna biru, pria 25 tahun itu menanyakan kasus pencurian motor yang dialaminya pada 19 September lalu. Sebab, Yajid mendapat informasi pelakunya sudah ditangkap.

"Iya jadi setelah kejadian itu besoknya langsung ketangkep. Tinggal motor saya doang nih yang belum ketemu, makanya ke sini (Polsek Pesanggrahan) mau nanyain," kata Yajid saat ditemui di Polsek Pesanggrahan, Kamis 29 September.

Yajid pun menceritakan awal kejadian. Menurutnya saat itu, hari Senin 19 September, Yajid kehilangan motor saat diparkir di kantornya di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, sekira pukul 14.00 WIB.

"Biasanya kita parkir di samping pos. Area parkir pemadam di situ. Area pos damkar ada pembangunan, jadi dikira pekerja itu saja. Yang piket engga engeh. (Motor hilang) Cepat sih itu, kurang lebih 10 menit," terang Yajid.

Yajid mengaku saat kejadian, dirinya tengah beristirahat. Namun ada beberapa rekannya yang berjaga di pos damkar tersebut.

"Pasukannya kan 11 orang, kurang lebih yang bawa motor 5 sampai 6 motor lah. Kebetulan saya lagi istirahat di atas, lagi nggak kebagian jatah piket kan. Tiba-tiba dibangunin, motor sudah hilang saja gitu," ucapnya.

Berdasarkan informasi yang diterima Yajid, di hari itu juga ada kasus yang sama yakni pencurian motor dan korbannya adalah petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PSSU) Kelurahan Pesanggrahan, yakni Rusmana (48). Kata Yajid, pelakunya adalah orang yang sama.

"Pelakunya sama, di hari yang sama. Beda dua jam lah kurang lebih. Hari Senin juga tanggal 19 September," katanya.

Lebih lanjut, meski berhembus kabar pelaku sudah ditangkap di Polsek Pesanggrahan, namun Yajid mengaku belum lega lantaran sepeda motor miliknya belum ditemukan. Informasinya, pelaku sudah menjualnya kepada orang lain.