JAKARTA - Polda Metro Jaya mencopot AKBP Achmad Akbar selaku Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan. Pencopotan itu disebut karena bermasalah.
"Karena menyalahi atau tidak profesional dalam menjalankan tugasnya," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E. Zulpan kepada wartawan, Rabu, 31 Agustus.
Kendati demikian, tak dijelaskan secara rinci konteks masalah yang dilakukan AKBP Achmad Akbar sehingga harus dicopot dari jabatannya.
Sejauh ini, Zulpan hanya menyampaikan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran sudah menunjuk sosok pengganti. Penunjukan itu tertuang dalam ST/395/VII/KEP/2022 tanggal 29 Agustus 2022.
Kompol Ardhy yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 5 Subdit 3 Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya merupakan sosok penggantinya.
BACA JUGA:
Saat ini, AKBP Achmad Akbar sedang menjalani pemeriksaan oleh Bidang Propam Polda Metro Jaya.
"Iya (diperiksa Propam, red)," kata Zulpan