Bagikan:

JAKARTA - Wakil Sekretaris PDI Perjuangan (PDIP) Arif Wibowo mengaku belum mendapatkan kabar apa pun soal perombakan atau reshuffle kabinet yang diisukan akan dilakukan pada Rabu, 15 Juni besok. Lagipula, Kabinet Indonesia Maju dinilainya dalam kondisi baik-baik saja.

"Bagian yang selalu kita pikirkan tetapi faktanya tidak pernah ada reshuffle. Jadi saya kira ya kabinet baik-baik saja," kata Arif kepada wartawan di Hotel Grand Paragon, Jakarta, Selasa, 14 Juni.

Arif mengatakan hingga saat ini belum membahas tentang reshuffle di internal partainya. Apalagi, dia menilai, kinerja partainya di kabinet juga tak bermasalah.

Meski begitu, Arif menegaskan reshuffle adalah hak prerogatif yang dimiliki sehingga bisa dilakukan siapa saja. PDIP juga yakin jumlah menterinya tak akan berkurang bahkan bisa saja bertambah jika nantinya perombakan ini benar dilakukan.

"Kami keluarga besar PDIP baik-baik saja, jumlah menteri tetap seperti yang ada bahkan bisa bertambah," tegasnya.

Begitu juga dengan masuknya partai lain dalam kabinet seperti Partai Amanat Nasional (PAN). Bergabungnya partai besutan Zulkifli Hasan ini tak akan menjadi masalah.

"Itu kewenangan preisden ya. Prerogatif presiden. Presiden mau ambil siapa saja boleh, itu kewenangan presiden," tegasnya.

"Saya kira tergantung presiden mengomunikasikannya tetapi bagi PDIP kami sedang tidak ada masalah, baik-baik saja. Kami semua PDIP ora opo-opo," imbuh Arif.

Arif juga tak khawatir masuknya PAN akan membuat jatah PDIP di kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin bakal berkurang.

"Itu pasti mustahil," ujarnya.

Presiden Jokowi dikabarkan akan melakukan reshuffle kabinet pada Rabu pahing besok, 15 Juni 2022. Disebut-sebut Partai Amanat Nasional (PAN) akan mendapat jatah satu kursi menteri wakil menteri serta ada nama besar yang akan lengser.

Namun, Presiden Jokowi sebenarnya sudah pernah bicara soal reshuffle pada 15 Juni mendatang. Saat ditanya usai peresmian Masjid At-Taufiq di Lenteng Agung, Jakarta beberapa lalu, dia mengatakan belum perombakan kabinet belum akan dilakukan.

"Belum. Belum," kata Jokowi kepada wartawan saat ditanya perihal isu reshuffle pada 15 Juni mendatang.

Setelah menjawab singkat, Jokowi langsung membalikkan badannya dan menuju ke mobil RI-1. Tak ada pernyataan lanjutan yang disampaikannya.