JAKARTA - Pemerintah Kota Jakarta Barat menggandeng pedagang kaki lima (PKL) untuk menjaga kebersihan kawasan Petak Sembilan, Taman Sari.
"Kita benahi sedikit-sedikit supaya tidak kumuh karena tidak mungkin juga dikerjakan camat sendirian, para PKL dan pengusaha di sana juga terlibat," kata Camat Taman Sari, Agus Sulaeman, mengutip Antara, Senin 13 Juni.
Hal tersebut dilakukan demi mempercantik kawasan Pasar Petak Sembilan untuk ajang Anugerah Desa Wisata yang digelar bulan ini.
Selain menggandeng 126 PKL dan pengusaha setempat untuk menjaga lingkungan di lokasi, pihak kecamatan juga tengah gencar mencari kolaborator untuk merevitalisasi kawasan tersebut.
Dia berharap dalam waktu dekat pihaknya bisa mendapat kolaborator untuk melakukan revitalisasi sehingga kawasan Petak Sembilan menjadi lebih cantik pada ajang penilaian Anugerah Desa Wisata.
"Tentu proses revitalisasi harus selaras dengan ajang desa wisata," kata dia.
BACA JUGA:
Sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat (Jakbar) memutuskan untuk merevitalisasi Pasar Petak Sembilan setelah sebelumnya muncul wacana untuk merelokasi pedagang ke Pasar Glodok.
Agus memastikan, revitalisasi Pasar Petak Sembilan akan fokus kepada pembenahan tempat agar para pedagang bisa berdagang dengan nyaman.
Selain itu, pihaknya juga memastikan jalanan yang ada di kawasan Petak Sembilan bisa dipakai oleh para pejalan kaki dan pengendara.
"Akan dilakukan pengukuran terhadap ruang yang ada agar dapat memfasilitasi pedagang tanpa menghilangkan fungsi jalan," kata dia.