Cegah Hepatitis Akut di Kalangan Pelajar, Posko Kesehatan Bakal Dibuka di Seluruh Sekolah
Suasana belajar tatap muka di salah satu sekolah di Jakarta Pusat/ Foto: IST

Bagikan:

JAKARTA - Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat akan membuka sejumlah posko kesehatan bersama Suku Dinas Kesehatan di sejumlah sekolah dalam mencegah Hepatitis Akut.

"Saya sedang berkoordinasi dengan Sudinkes Jakpus untuk membuat posko dalam mencegah wabah hepatitis akut di wilayah Jakarta Pusat," ujar Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah II, Uripasih kepada wartawan di SDN 01 Johar Baru, Jakarta Pusat, Kamis, 12 Mei.

Uripasih mengatakan, nantinya posko tersebut akan melibatkan tenaga kesehatan (nakes) mulai dari puskesmas tingkat kelurahan hingga kecamatan. Fungsi posko tersebut bisa sebagai pencegahan virus hepatitis akut dan edukasi dalam pencegahan.

"Posko kemungkinan akan ditempatkan di sejumlah sekolah atau di puskemas yang berdekatan dengan sekolah. Tapi ini semua masih dibahas," katanya.

Sebelumnya diberitakan, sebanyak tiga warga dari dua kecamatan, Kecamatan Sawah Besar dan Kemayoran, Jakarta Pusat, diduga mengidap hepatitis akut misterius. Namun, belum ada laporan pemeriksaan akhir terkait kasus ini.

"Hasil diagnosis akhirnya belum diketahui, belum ada laporan yang mengindikasikan bahwa itu sakit hepatitis akut," ucap Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat, Erizon Safari.