Bagikan:

JAKARTA - Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat pada perdagangan awal pekan ini. Rupiah menguat 0,43 persen atau 65 poin ke level Rp14.800 per dolar Amerika Serikat pada perdagangan Senin 5 Oktober.

Kepala Riset Monex Investindo Futures, Ariston Tjendra mengatakan, sentimen positif di pasar keuangan hari ini berkaitan dengan membaiknya kesehatan Donald Trump.

"Menurut dokter kepresidenan, Trump bisa keluar Rumah Sakit paling cepat hari Senin ini," ujar Ariston kepada VOI.

Selain itu pasar masih menantikan kabar negosiasi paket stimulus AS jilid 2. Pemimpin Partai Demokrat di Kongres AS, Nancy Pelosi, mengebarkan bahwa negosiasi masih berlangsung dan ada kemajuan.

"Kesepakatan stimulus akan memberikan sentimen positif ke pasar keuangan," ujar Ariston.

Sementara itu, Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, dari dalam negeri, resesi ekonom tinggal menunggu waktu. Namun, dia menilai pemerintah sudah menyiapkan beberapa langkah sehingga isu resesi tidak perlu dikhawatirkan.

"Hal ini yang membuat pasar kembali optimis terhadap pasar dalam negeri," ujar Ibrahim dalam risetnya.

Pemerintah, lanjut dia, memfokuskan diri terhadap kesehatan masyarakat dengan berbagai macam cara guna untuk menanggulanginya, namun ini semua perlu bantuan dari masyarakat.