Bagikan:

BOGOR - Relawan Jaringan Warga Nusantara (Jawara) Bogor Raya mendorong Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Kang Emil) untuk maju di Pemilihan Presiden 2024.

"Kami harapkan, putra terbaik bangsa, putra terbaik Jawa Barat asli Sunda, masuk bursa Pilpres 2024," kata Ketua Relawan Jawara Bogor Raya Esha Prihanjaya usai mendeklarasikan dukungan di Kabupaten Bogor, Antara, Minggu, 23 Januari.

Menurutnya, Relawan Jawara mayoritas beranggotakan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), sehingga acara deklarasi dilakukan di Sentra UMKM D'Empang.

Esha bersama para pelaku UMKM lainnya mengaku merasa memiliki kewajiban untuk mendorong putra daerah menjadi pemimpin negara. Karena ia menganggap Kang Emil telah sukses menjadi pemimpin mulai dari tingkat kota hingga tingkat provinsi.

"Kami harapkan, putra terbaik bangsa, putra terbaik Jawa Barat asli Sunda, masuk bursa Pilpres 2024. Dengan kegiatan hari ini mampu memberikan dukungan dan niat kepada sosok Kang Emil yang memang kinerjanya selama ini jadi contoh nasional," kata Esha

Ia berharap dukungan pelaku UMKM di Kabupaten Bogor dapat menguatkan Kang Emil sebagai capres pada 2024 mendatang.

"Kami berharap Kang bisa diterima oleh para stakeholder di lingkup partai manapun, duduk bersama para petinggi-petinggi partai manapun, organisasi kepemudaan dalam lingkup partai politik untuk menyatukan visi Indonesia masa depan," tuturnya.

Esha menyebutkan, sosok Kang Emil mampu memberikan warna baru pada Pilpres 2024, pasalnya telah banyak program Gubernur Jawa Barat yang menjadi tolak ukur bagi daerah lain.