JAKARTA - Hari ini 75 tahun yang lalu lahirlan seorang bayi perempuan dari pasangan Ir. Soekarno dan Fatmawati. Keduanya menyematkan nama indah untuk sang jabang bayi; Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri. Sebagai putri yang meneruskan jejak Megawati Soekarnoputri di kancah politik, Puan Maharani selalu ingat petuah dan pesan sang bunda.
Di momen ultah ini Puan menyampaikan isi hatinya untuk Prof. Dr. Hj. Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri. Melalui laman instagram pribadinya ia menuliskan kata-kata yang menyentuh. Ungkapan seorang anak terhadap sang bunda yang sudah melahirkan, mengasuh, membesarkan dan memberikan membimbingan.
"Alhamdulillah, hari ini Bu Mega menginjak usia 75 tahun. Tidak ada perayaan secara khusus, sama seperti 2 tahun terakhir. Namun, kami sekeluarga berkumpul, berdoa bersama agar Bu Mega senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan dan selalu dilindungi dalam setiap langkahnya. Amiin YRA," tulis Ketua DPR RI itu di lamanya @puanmaharaniri.
Buat Puan, sang bunda adalah panutan dalam mengaruhi hidup dan kehidupan ini. "Bu Mega selalu menjadi panutan kami sekeluarga. Dengan keteduhan dan ketenangannya mampu memberikan kehangatan didalam keluarga," katanya.
"Apalagi di masa pandemi, kami sekeluarga meminta Bu Mega untuk tetap di rumah karena mengingat bahayanya penularan COVID-19. Hebatnya, Bu Mega tetap aktif memberikan semangat kepada masyarakat dan Kader PDI Perjuangan untuk tetap berkontribusi membantu rakyat menghapi pandemi," lanjutnya.
Pesan soal agar waspada pada COVID-19 selalu terngingat di dada Puan. "Bu Mega selalu mengingatkan bahwa virus COVID-19 masih mengintai dengan varian yang bermunculan, untuk itu tetap lindungi orang yang kita cintai dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang ketat dan mengurangi aktivitas berkumpul. Semoga kita semua bisa berkegiatan seperti semula. Selamat ulang tahun ma, we love you..," katanya.
Tak hanya Puan Maharani, warganet pun memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk Megawati Soekarnoputri. Mereka kagum di usia yang tak terbilang muda, namun Presiden kelima RI itu masih terlihat sehat dan bugar. Masih memberikan sumbangsih untuk bangsa dan negara. Selamat.