Bagikan:

REJANG LEBONG - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyebutkan target vaksinasi anak usia 6-11 tahun di daerah itu mencapai 27.053 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Rejang Lebong Syahfawi mengatakan, pelaksanaan vaksinasi massal untuk anak berumur 6-11 tahun tersebar di 15 kecamatan di wilayah itu secara serentak mulai 10 Januari 2022.

"Anak-anak yang akan menjalani vaksinasi ini adalah anak usia Sekolah Dasar, baik negeri maupun swasta," kata dia di Rejang Lebong dilansir dari Antara, Jumat, 7 Januari.

Vaksinasi anak umur 6-11 tahun di daerah tersebut dilaksanakan pihaknya bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat.

Untuk pelaksanaan program ini, pihaknya telah menyiapkan stok vaksin merek CoronaVac buatan Bio Farma yang pada tahap awal ini 20.000 dosis. Selanjutnya jika sudah habis akan diajukan penambahan ke Dinkes Provinsi Bengkulu.

"Sasaran vaksinasi ini adalah anak usia Sekolah Dasar sehingga kita mengharapkan peran serta orang tua untuk mengedukasi dan mendampingi anaknya agar nantinya bisa berjalan dengan baik," katanya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rejang Lebong Rezza Pakhlevie mengatakan pihaknya siap menyukseskan program vaksinasi anak usia 6-11 tahun di daerah itu.

"Vaksinasi anak usia enam hingga 11 tahun ini penting dilakukan guna mendukung kegiatan pembelajaran tatap muka, kita juga sudah menggelar rapat dengan para kepala sekolah tingkat SD guna menyukseskan program ini," katanya.