JAKARTA - Badan industri pertahanan utama Turki mengumumkan pada Hari Rabu akan melanjutkan pembangunan kekuatan militernya, mengadakan tender pembuatan tiga kapal perang jenis fregat sebagai bagian dari proyek Kapal Nasional (MILGEM).
Presidensi Industri Pertahanan (SSB) Turki mengatakan, tingkat produksi suku cadang buatan dalam negeri di kapal baru akan lebih tinggi dari sebelumnya.
Ismail Demir, kepala SSB mengatakan mereka akan melanjutkan upaya mereka untuk memenuhi kebutuhan pasukan keamanan dengan teknologi paling canggih, dengan tujuan 'Turki yang sepenuhnya independen dalam industri pertahanan.'
Pertahanan 'Tanah Air Biru', yang disebut Turki sebagai laut yang mengelilingi negara itu, menempati tempat penting dalam upaya ini, kata Demir, saat militer bergerak untuk meningkatkan kekuatan angkatan lautnya.
"Perusahaan industri dalam negeri kami memiliki kemampuan dan kapabilitas untuk membangun kapal yang tidak ada bandingannya di seluruh dunia dengan biaya yang kompetitif," jelas Demir mengutip Daily Sabah dari Anadolu 22 Desember.
"Dengan kekuatan ini, kami mengambil langkah penting lainnya dalam Proyek MILGEM. Proses tender kapal keenam, ketujuh dan kedelapan telah dimulai. Tingkat lokalitas akan jauh lebih tinggi."
"Kami bertujuan untuk membuat kapal kami tersedia untuk pasukan keamanan sesegera mungkin. Kapal baru kami akan mencakup lebih banyak peralatan domestik dan sistem senjata," sambung Demir, seraya menambahkan bahwa kapal perang domestik akan memperkuat sikap angkatan laut yang menanamkan kepercayaan pada teman dan ketakutan pada musuh.
Proyek ini mencakup pembangunan kapal yang akan melakukan pengintaian dan pengawasan, deteksi target, identifikasi dan pengenalan, misi peringatan dini, pertahanan pangkalan dan pelabuhan, perang anti-kapal selam (ASW), perang permukaan, perang pertahanan udara, operasi amfibi dan kegiatan patroli untuk Komando Angkatan Laut.
Kecuali untuk sistem yang membutuhkan pengembangan lebih lanjut, peningkatan atau lokalisasi, kapal akan setara dengan kapal kelima MILGEM, Istanbul Frigate, yang merupakan versi lanjutan dari korvet sebelumnya yang dibangun di bawah program yang sama.
Penawar untuk produksi harus memiliki galangan kapal dalam negeri atau subkontraktor desain, harus bekerja sama dengan galangan kapal dalam negeri. Untuk tender, juga diharuskan telah melakukan atau melaksanakan proyek desain/konstruksi platform permukaan militer dengan SSB, atau menjadi mitra perusahaan yang memenuhi persyaratan ini.
BACA JUGA:
Untuk diketahui, proyek MILGEM sejauh ini telah menyelesaikan pengiriman korvet kelas Ada, yang pertama adalah TCG Heybeliada pada 2011, yang kedua adalah TCG Büyükada pada 2013, ketiga TCG Burgazada pada 2018 dan kapal keempat, TCG Kınalıada pada tahun 2019.
Sementara itu, Istanbul Frigate (F-515), yang diproduksi melalui kerja sama publik-swasta yang erat, seperti juga tujuan untuk periode mendatang, diluncurkan pada Januari tahun ini.
TCG Istanbul, yang memiliki fitur berbeda dari empat korvet sebelumnya, adalah produk 70 persen produksi lokal.
Selain untuk dalam negeri, Turki juga memproduksi korvet MILGEM untuk Angkatan Laut Pakistan sebagai bagian dari kesepakatan yang ditandatangani sebelumnya, dan untuk Ukraina, yang dikatakan mencakup transfer teknologi.