Bagikan:

JAKARTA - Polisi membantah isu soal Anggiat Pasaribu atau wanita yang terlibat perseteruan dengan Arteria Dahlan bakal mencabut laporan. Sebab, sejauh ini belum ada komunikasi terkait hal tersebut.

"Sampai saat ini belum ada (pencabutan laporan)," ujar Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Kombes Edwin Hariandja kepada wartawan, Rabu, 24 November.

Berdasarkan hasil perkembangan penanganan kasus itu, kata Edwin, pihaknya masih berencana untuk memeriksa Anggiat. Di mana, pemeriksaan bakal dilakukan pada Kamis, 25 November.

"Jadi tetap rencana besok saudari Anggiat Pasaribu besok akan kita minta klarifikasi," kata Edwin.

Di sisi lain, Edwin juga menyatakan upaya mediasi pun belum sampai saat ini. Sebab, dalam penanganan kasus ini masih mengedepankan proses klarifikasi.

"Sampai saat ini belum (proses mediasi) tetap kami kedepankan proses pemeriksaan, klarifikasi kedua belah pihak," tandas Edwin.

Sebagai informasi, Arteria Dahlan dan Anggiat Pasaribu terlibat cekcok di Bandara Soekarno-Hatta. Bahkan, perseteruan keduanya berujung dengan saling melaporkan ke polisi.

Anggiat Pasaribu ini merupakan seorang wanita yang mengaku sebagai anak dari Jenderal TNI bintang tiga. Tapi, belakangan dia disebut memiliki hubungan dengan Brigjen Mohammad Zamroni.