JAKARTA - Polri menyebut ratusan kotak amal yang disita dari kelompok teroris jaringan Jamaah Islamiyah (JI) Lampung tersebar di hampir seluruh kabupaten dan kota. Kotak amal itu ditempatkan di tempat makan hingga rumah ibadah.
"Itu tersebar hampir di seluruh wilayah kabupaten kota di Lampung dan penyebarannya mulai ditempat rumah-rumah makan dan beberapa mushola," ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Selasa, 9 November.
Kotak amal itu ditemukan beberapa lokasi yang dijadikan tempat berkumpulnya kelompok teroris tersebut. Meski sudah terpetakan, lanjut Ramadhan, Densus 88 Antiteror tetap bakal melakukan pengembangan.
"Di tempat mereka berkumpul, di tempat majelis perkumpulan mereka," kata Ramadhan.
BACA JUGA:
Tercatat 12 Kabupaten dan Kota yang menjadi lokasi penyebaran kotak amal dari jaringan teroris JI Lampung yakni:
1. Kabupaten Lampung Selatan
2. Kabupaten Lampung Timur
3. Kabupaten Lampung Utara
4. Kabupaten Lampung Tengah
5. Kota Metro
6. Kabupaten Tulang Bawang
7. Kabupaten Pringsewu
8. Kabupaten Pesawaran
9. Kabupaten Lampung Barat
10. Kota Bandar Lampung
11. Kabupaten Tulang Bawang Barat
12. Kabupaten Pesisir Barat