JAKARTA - Anggota Komisi I DPR Fraksi NasDem Hasbi Anshory, menilai dipilihnya Jenderal Andika Perkasa sebagai calon tunggal Panglima TNI oleh Presiden Joko Widodo sudah melalui pertimbangan matang.
Menurut Hasbi, figur Andika Perkasa merupakan tentara yang sudah berpengalaman dan memiliki segudang prestasi yang membanggakan. Sehingga menurutnya, Andika layak dan pantas jika menyandang sebagai panglima TNI.
“Prestasi beliau sangat banyak. Sangat cocok," ujar Hasbi kepada wartawan, Jumat, 5 November.
Hasbi pun meyakini, dengan track record dan pengalaman Andika Perkasa yang saat ini menjabat sebagai KSAD, fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan calon panglima TNI akan bisa dilalui dengan lancar.
"Saya tidak bisa melihat partai lain bagaimana pandangannya. Tapi kalau saya pribadi itu lancar dan berjalan mulus," sambungnya.
BACA JUGA:
Pasalnya, kata Hasbi, selama ini komunikasi antara anggota Komisi I DPR dengan Jenderal Andika Perkasa terjalin sangat baik.
"Hubungan kami (Komisi I DPR, red) dengan Jenderal Andika baik sekali. Sepertinya tidak ada hambatan,” kata Hasbi.
Diketahui, Komisi I DPR akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan calon Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa pada esok hari, Sabtu, 6 November.