Bentrokan di Kampung Bahari Tanjung Priok, Satu Remaja Tewas Ditebas Senjata Tajam
ILUSTRASI

Bagikan:

JAKARTA - Bentrokan antara dua kelompok remaja kembali terjadi di Kampung Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Atas insiden ini, satu orang remaja berinisial SR alias Dopang (30) ditemukan tewas berlumur darah setelah mendapati luka tebas senjata tajam di bagian pinggang.

Tawuran antar kelompok remaja itu terekam video amatir. Terlihat, puluhan remaja mendatangi gang di lingkungan rumah warga sambil membawa berbagai senjata tajam.

Diduga puluhan remaja bersenjata tajam itu mencari musuh yang diincarnya.

"Itu yang tawuran anak Solo Bone, tapi nggak tahu lawannya dari mana. Yang meninggal juga dari Solo Bone," ujar salah satu sumber yang enggan menyebutkan nama.

Aksi bentrokan itu diduga sebagai tawuran susulan atas kejadian sebelumnya.

"Itu anak yang nyerang, yang kemaren juga masih lanjut mereka," katanya.

Sementara Kapolsek Tanjung Priok Kompol Ghulam Nabhi mengatakan, saat ini kasusnya masih dalam penyelidikan akibat adanya satu pemuda yang meninggal.

Aparat kepolisian masih mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi kejadian. Ia juga akan memastikan dari keterangan saksi, apakah itu benar tawuran atau aksi pencurian.

"Saat ini kami masih penyelidikan kasus tewasnya satu remaja di Kampung Bahari tersebut. Jatanras lagi cari petunjuk sekecil apapun," katanya.