Seperti Varian Beta, Varian Mu Diduga Kebal Vaksin COVID-19

JAKARTA - Badan Kesehatan Dunia (WHO) menambah varian COVID-19 baru dengan nama Mu atau B.1.621 per tanggal 30 Agustus. Varian ini pertama kali ditemukan di Kolombia.

Diduga, varian Mu yang masuk dalam klasifikasi varian of interest (VoI) ini memiliki kekebalan terhadap vaksin COVID-19, seperti varian Beta atau B.1.351.

"Varian ini seperti varian Beta, tapi masih harus dikaji lebih lanjut," kata juru bicara vaksinasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi kepada VOI, Jumat, 3 September.

Setelah kasus varian Mu ditemukan di Kolombia pada Januari 2021 lalu, varian Mu juga terdeteksi di Amerika Selatan dan Eropa. Nadia bilang, varian Mu saat ini belum ditemukan di Indonesia.

"Sampai sekarang Varian Mu belum terdeteksi di Indonesia," ucapnya.

Sementara, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito menuturkan pemerintah terus mengawasi pergerakan pelaku perjalanan yang datang dari luar negeri hingga di dalam negeri itu sendiri. Salah satu tujuannya untuk mendeteksi varian Mu.

"Walaupun saat ini kondisi cenderung normal dan pembukaan beberapa pembukaan sektor juga secara gradual dilakukan, pemerintah terus berusaha mengawasi mobilitaas dalam dan luar negeri dengan penuh kehati-hatian," ungkap Wiku.

Sampai saat ini, WHO menegaskan varian Mu masih membutuhkan penelitian lebih mendalam karena varian ini masih masuk dalam kategori VoI.

Status VoI diberikan kepada varian yang masih diamati untuk dapat memberikan kesimpulan bahwa varian ini bersifat lebih infeksius daripada varian aslinya. Jika telah ada analisa mendalam, sebuah varian bisa ditempatkan ke dalam status variant of concern (VoC).

Status VoC bisa diberikan jika sudah diketahui terdapat peningkatan penularan atau perubahan yang nyata pada situasi epidemiologinya. Kemudian, ada peningkatan virulensi atau perubahan pada kondisi pasien.

Varian yang termasuk dalam status VoI adalah Eta (B.1.525), Iota (B.1.526), Kappa (B.1.617.1), Lambda (C.37) dan Mu (B.1.621). Adapun varian yang masuk dalam kategori VoC adalah Alpha (B.1.1.7), Beta (B.1.351), Gamma (P.1), dan Delta (B.1.617.2)