Kevin O’Leary Sebut Berinvestasi Pada Dogecoin Seperti Berjudi di Las Vegas
JAKARTA - Bintang reality show Shark Tank yang tayang di kanal ABC, Kevin O’Leary mengungkapkan bahwa dirinya tidak tertarik pada Dogecoin. Dia menyebut bahwa dirinya heran pada banyak orang yang berinvestasi di uang kripto Dogecoin (DOGE).
“Saya tidak berpartisipasi dalam hal semacam itu. Saya tidak mengerti mengapa ada orang yang mau, tapi itu pilihan mereka sendiri,” kata O’Leary dalam sebuah wawancara bersama CNBC International beberapa waktu lalu.
Dilansir dari Bitcoin.com News, O’Leary menyebutkan bahwa berinvestasi pada Dogecoin layaknya berjudi di Las Vegas. Dia memaparkan ketika seseorang berinvestasi dalam saham, maka mereka bertaruh pada kemampuan perusahaan dalam menjalankan rencana bisnisnya guna mencapai tujuan.
Selain itu dia juga mengungkapkan bahwa tidak ada pengambilan keputusan yang tepat dalam pengembangan Dogecoin. Pasalnya pembeli hanya mengharapkan kenaikan harga mata uang kripto. Di sisi lain dia juga menambahkan bahwa DOGE memiliki persediaan yang tidak terbatas, hal ini berbeda dengan Bitcoin.
“Mungkin Anda harus menganggapnya sebagai hiburan karena tidak ada nilai yang melekat di dalamya selain apa yang orang lain ingin lakukan ketika mereka berspekulasi,” imbuhnya.
Dia juga memaparkan bahwa ketika seseorang berspekulasi tentang suatu harga, maka hal tersebut tak ubahnya seperti berjudi.
“Ketika Anda berspekulasi tentang sesuatu seperti dogecoin, itu tidak berbeda dengan pergi ke Las Vegas dan menaruh uang Anda pada warna merah atau hitam. Ini murni spekulasi,” tambahnya.
Data dari Coinmarketcap memaparkan bahwa DOGE termasuk ke dalam 10 besar mata uang kripto berdasarkan kapitalisasi pasarnya. Dogecoin berada di bawah Cardano, XRP dan USDC. DOGE menempati posisi kedelapan mata uang kripto. Saat ini harga DOGE diperdagangkan pada level Rp.2.976.