Kabar Gembira Barcelona, Dani Olmo Bisa Tampil di Final Piala Super Spanyol
JAKARTA - Barcelona akhirnya bisa menurunkan gelandang Dani Olmo dan pemain depan Pau Victor di final Piala Super Spanyol. Barca mendapat informasi bila dua pemain itu bisa tampil saat masih di bus dalam perjalanan menuju Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Kamis, 9 Januari 2025 dini hari WIB.
Pemberitahuan ini memang sedikit terlambat karena pelatih Hansi Flick sudah menetapkan pemain yang masuk starting line up maupun mereka yang duduk di bench di laga semifinal Piala Super Spanyol melawan Athletic Bilbao.
Tanpa keduanya, Barca tetap meraih kemenangan 2-0 untuk memastikan lolos ke final menghadapi Real Madrid atau Mallorca. Gol-gol Barca dihasilkan Gavi dan Lamine Yamal.
Olmo dan Victor baru bisa kembali bertanding setelah pendaftaran mereka disetujui Dewan Olahraga Nasional (National Sports Council/CSD). Sebelumya, pendaftaran dua pemain itu tidak disetujui LaLiga karena klub gagal memenuhi persyaratan untuk pembatasan gaji. Kegagalan itu membuat Olmo dan Victor bakal berstatus bebas transfer sehingga mereka menjadi buruan sejumlah klub elite Eropa.
Olmo sendiri bisa didaftarkan saat direkrut Barca karena menggantikan posisi Andreas Christensen yang mengalami cedera. Namun dia hanya bisa bermain selama setengah musim. Saat didaftarkan kembali, Barca gagal memenuhi persyaratan sehingga Olmo dan Victor tak bisa masuk tim.
Barca kemudian mengajukan banding ke CSD. Bandingnya diterima yang menjadikan Olmo dan Victor bisa kembali memperkuat Blaugrana. Mereka bakal dimainkan Flick di laga final Piala Super Spanyol. Ini yang menjadikan Flick optimistis menghadapi laga tersebut.
"Saya senang dengan kembalinya mereka. Kami mendapat informasi itu saat ada di dalam bus. Ini tentu menjadi kabar bagus. Ini juga menjadi pertanda bagus bagi tim sebelum pertandingan," ucap Flick seperti dikutip Football Espana.
"Kini, kami punya satu alasan memenangkan pertandingan ini. Tentu ini menjadi sinyal bagus bagi kami sebelum pertandingan final. Kami adalah tim dan ingin memenangkan pertandingan untuk Dani Olmo dan Pau Victor serta klub," kata Flick.
"Tentu saya senang dengan kehadiran dua pemain itu. Saya juga puas dengan performa tim di pertandingan ini. Saya tak ingin membahas masa lalu. Tetapi kami hanya ingin fokus ke depan dan kehadiran mereka benar-benar memberi manfaat bagi tim," ucap eks pelatih timnas Jerman ini.
Kembalinya Olmo dan Victor pun disambut rekan tim. Gavi yang mencetak gol pertama Barca di laga itu pun merayakannya dengan gerakan jari menunjuk pergelangan tangan seolah mengecek waktu di jam tangan. Perayaan gol yang menjadi ciri khas Olmo.
Baca juga:
- Hasto Disebut Ahok Bakal Hadiri Acara HUT PDIP Meski Jadi Tersangka KPK
- Ditetapkan Jadi Gubernur Jakarta Terpilih, Pramono Anung: Alhamdulillah Berikan Ketenangan
- HMPV Sudah Ada di Indonesia, Konsumsi 8 Makanan Kaya Antioksidan Ini untuk Tingkatkan Imun Tubuh
- Setia Temani Audrey Davis, David Bayu: Hanya Orang Tua Bodoh yang Menelantarkan Anaknya
"Saya memang mengatakan kepada dia kalau saya akan merayakannya seperti itu bila mencetak go. Saya mendedikasikan gol itu untuk dia," kata Gavi.
"Baik Dani maupun Pau merupakan pemain yang banyak membantu tim. Kami senang mereka bisa bermain lagi sekarang," ujarnya.
Sementara, Yamal berharap Olmo dan Victor bisa tampil di laga final. "Kami senang mereka bisa bermain kembali. Saya berharap mereka bersama kami di laga final. Bila pelatih menurunkannya, mereka bakal memberi segalanya untuk tim," ucap Yamal.