Di Lapas Anak, Tersangka Pembunuhan Orang Tua di Lebak Bulus Kerap Menyendiri

JAKARTA – Dua hari di Lembaga Pemasyarakatan Anak Sementara (LPAS), anak terduga pelaku pembunuhan ayah dan nenek di Lebak Bulus, Jakarta Selatan dikabarkan kerap menyendiri.

Paman pelaku, Angga Raditya (37) menjelaskan bila MAS menjadi anak yang pendiam dan lebih memilih menyendiri dari pada bermain dengan teman sebayanya di LPAS.

“Iya (termurung), seperti menyesal. (Biasanya) kalau ada teman sebayanya main. (Jadi kehidupannya) Sementara masih menyendiri sih,” kata Angga saat dikonfirmasi, Jumat, 6 Desember.

Kendati demikian, Angga menyebut bila MAS dalam kondisi sehat. Namun, Angga merasa MAS memiliki tatapan mata yang kosong, seperti orang bingung.

“Kalau secara fisik sehat, cuma secara mental mungkin kayaknya masih shock. Tatapannya seperti agak linglung ya, mata kayak kosong gitu. Tapi kalau diajak ngobrol bisa,” ujarnya.

MAS saat diajak berbincang dengan pihak keluarga terkait alasan membunuh ayahnya dan neneknya, tidak memberi respon.

"Gak cerita apa-apa. Kalau ditanya baru cerita. Itupun sedikit. Anaknya mungkin masih shock, terus kalau ditanya pun jawabannya cuma iya atau enggak aja gitu oh," kata Angga.

Perlu diketahui, Polres Metro Jaksel telah memindahkan MAS dari hunian tahanan Polres Metro Jakarta Selatan ke LPAS pada Rabu, 4 Desember, lalu. Sedangkan berkas perkara sudah dilimpahkan ke Kejari Jaksel.