Bagikan:

JAKARTA - Kasus dugaan pembunuhan yang dilakukan remaja 14 tahun berinisial MAS terhadap ayah kandungnya, APW (40) dan Neneknya, RM (69) menghebohkan masyarakat hingga pihak sekolah tempat dia belajar. Terlebih teman-teman hingga guru-guru di sekolah SMA, mengenal pelaku adalah orang yang baik dan berprestasi.

Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel), AKP Nurma Dewi mengatakan berdasarkan pemeriksaan, para guru di sekolah menyebut bahwa MAS adalah siswa yang pintar dan berprestasi.

“Kalau itu tergolong pintar anaknya,” kata Nurma kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin, 2 Desember.

Tak hanya itu, MAS memiliki kepribadian yang baik dan kerap berinteraksi dengan teman kelasnya hingga guru-guru di sekolahnya.

“Dari keterangan sekolah, karena memang keseharian dari anak berinteraksi dengan guru itu baik,” katanya.

Sama seperti diungkapkan oleh salah satu anggota keluarga korban, yang mengatakan bila MAS adalah orang yang rajin ibadah dan bacaan salatnya cukup bagus.

“Terduga pelaku salatnya bagus, bacaan juga bagus, terus prestasi juga. Ibunya pernah cerita bagus juga. Saya enggak tahu kenapa bisa kayak gini,” kata paman MAS, Angga Raditya (37).

Angga pun mengaku kaget dengan adanya kejadian ini.

“Saya tidak percaya sih sebenarnya, karena keluarga ini kan keluarga yang super hangat. Terus juga tidak ada perilaku yang negatif, sama sekali tidak ada.” pungkasnya.