Lutesha Senang Dipercaya Karakter Kalem untuk Cinta Tak Seindah Drama Korea

JAKARTA - Aktris Lutesha mengaku senang dipercaya menjadi pemeran utama dalam film Cinta Tak Seindah Drama Korea. Selain pemeran utama, ia juga mendapat porsi untuk memerankan karakter yang gemas dan comical.

“Aku tahu aku sering distereotipe sebagai karakter cewek emo dan depresif,” kata Lutesha di konferens pers pada Kamis, 28 November.

“Makanya aku berterima kasih ke ko Ernest dan mbak Meira untuk karakter Dhea ini. Aku belajar how to stop,” katanya.

Dalam film arahan Meira Anastasia itu, Lutesha berperan sebagai Dhea, seorang wanita yang supel dan selalu menghadapi sesuatu dengan kepala dingin. Ia memiliki dua sahabat yaitu Tara (Anya Geraldine) dan Kikan (Dea Panendra).

“Karakterku biasanya selalu lebay, extra ordinary tapi kerika menjadi Dhea, aku jadi kalem, tenang, tidak berapi-api sedangkan teman-temanku cablak. Aku bagian nurut saja,” kata Lutesha.

“Tara ini support system dari Kikan sama Dhea. Kalo aku selalu menyerap energi baik dari teman-teman aku, kalau capek kerja terus ketemu teman langsung energy charged itu kesamaan,” tambah Anya Geraldine.

Cinta Tak Seindah Drama Korea mengisahkan persahabatan Dhea (Lutesha), Tara (Anya Geraldine), dan Kikan (Dhea Panendra) yang mewujudkan impian berlibur di Korea berkat kekasih Dhea, Bimo (Ganindro Bimo). Liburan mereka berubah menjadi suasana mencekam setelah sosok dari masa lalu menghampiri mereka.

Film Cinta Tak Seindah Drama Korea akan tayang di bioskop mulai 5 Desember.