Mengenal 3 Jenis Suara Wanita dan Contoh Penyanyinya
YOGYAKARTA – Tahukah Anda bahwa suara wanita ternyata menjadi instrumen yang kompleks sekaligus dinamis. Suara wanita mungkin akan terdengar lebih melengking dibanding suara pria. Namun, jenis suara wanita memiliki hierarki berdasarkan banyak hal, salah satunya adalah tinggi-rendah nadanya.
Artikel ini akan menginformasikan jenis suara yang dimiliki oleh wanita secara umum untuk menambah pengetahuan musik Anda.
Jenis Suara Wanita
Perlu diketahui bahwa jenis suara adalah klasifikasi suara yang didasarkan pada kriteria tertentu mulai dari jangkauan, tessitura, titik transisi register, hingga nada. Berikut ini jenis suara perempuan dikutip dari situs Voices.
- Tipe Soprano (Tinggi)
Soprano adalah salah satu jenis suara yang memiliki nada tinggi. Biasanya seseorang yang memiliki suara tipe soprano mampu menyanyikan lagu dengan nada melengking. Namun perlu diketahui bahwa batasan tinggi suara bisa berbeda-beda tiap orang. Biasanya tinggi nada soprano bisa berada di nada A atau C1 bahkan C3.
Di Indonesia ada beberapa penyanyi wanita yang memiliki tipe suara soprano yakni Anggun C. Sasmi, Lea Simanjuntak, Dira Sugandi, Ruth Sahanaya, dan Putri Ayu Silaen.
- Tipe Mezzo-Soprano
Secara hirearki, tipe ini berada di bawah soprano, namun nadanya juga tidak rendah. Tipe suara ini banyak dimiliki oleh wanita. Rentang vokal mezzo-soprano ada di nada G di bawah nada C tengah, hingga di atas nada C dua oktaf.
Menariknya, jangkauan suara jenis ini kadang ekstrem karena bisa berkisar antara nada G3 sampai C6. Dikutip dari Musical Expert, jenis suara mezzo-sopran berdasarkan jangkauannya dikelompokan ke dalam tiga kelompok yakni sebagai berikut.
- Mezzo-coloratura: memiliki karakteristik yang kuat bahkan hampir mendekati jenis sopran
- Mezzo-liris: karakteristiknya sangat umum dan menengah
- Mezzo-dramatis punya karakteristik yang dalam sebagaimana alto, akan tetapi bisa menjangkau nada tinggi
Penyanyi wanita Indonesia yang punya tipe suara mezzo soprano misalnya Andien, Raisa, Gita Gutawa, Monita Tahalea, dan Yura Yunita.
Baca juga:
- Alto (Contralto)
Jenis suara ini memiliki nada rendah dibanding dua jenis lainnya. Jenis suara ini juga lebih dikenal dengan Contralto. Tipe suara ini punya rentang bolah dari nada E di bawah C tengah hingga nada G kedua di atas C tengah, menyerupai tipe suara tenor pada pria. Kondisi itu membuat wanita pemilik tipe suara ini mampu menyanyikan lagu bernada rendah yang dinyanyikan pria.
Beberapa penyanyi Indonesia yang memiliki tipe suara ini adalah Titi DJ, Nindy, Kikan Namara (Eks Cokelat), dan Melanie Subono.
Itulah informasi terkait jenis suara wanita. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainya.