Profil Veronica Tan, Mantan Istri Ahok yang Digadang Jadi Menteri
YOGYAKARTA - Veronica Tan, mantan istri Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) telah mencuri perhatian publik setelah digadang-gadang bakal jadi menteri. Artikel ini akan membahas profil Veronica Tan.
Veronica Tan diketahui, mendatangi kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Senin malam, 14 Oktober 2024.
Kedatangannya sekitar pukul 19.30 WIB memicu spekulasi bahwa ia akan bergabung dalam kabinet Prabowo sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).
Profil Veronica Tan
Kelahiran Medan
Veronica Tan, perempuan kelahiran Medan, 4 Desember 1977, telah menempuh perjalanan hidup yang menarik. Pernikahannya dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pada usia 19 tahun, yang dilangsungkan secara Katolik pada 20 September 1997, menjadi babak awal kisah hidupnya.
Dari pernikahannya dengan Basuki Tjahaja Purnama, Veronica Tan dikaruniai tiga anak yaitu Nicholas Sean, Nathania, dan Daud Albeenner.
Cerai dari Ahok
Perjalanan rumah tangganya bersama Ahok berakhir pada 2018. Meski demikian, Veronica terus berkarya.
Sebelum melanjutkan, baca juga artikel yang membahas Veronica Tan Calon Menteri Prabowo, Begini Respons Ahok
Lulusan Arsitektur Universitas Pelita Harapan ini pernah aktif di berbagai organisasi sosial, termasuk sebagai Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) DKI Jakarta dan Ketua Tim Penggerak PKK Jakarta.
Mendirikan Startup
Saat ini, Veronica mendedikasikan waktunya untuk dunia bisnis. Ia menginisiasi aplikasi LoveCare, sebuah platform yang menghubungkan pengguna dengan berbagai layanan home care seperti perawat, caregiver, dan babysitter.
Melalui LoveCare, Veronica turut membawa nama Indonesia ke kancah internasional dalam forum APEC di Taipei, Taiwan pada September 2024.
Bisnis Kuliner
Veronica Tan juga merupakan seorang pengusaha di bidang kuliner. Pada tahun 2018, ia mendirikan perusahaan impor daging sapi bernama Alpha Agro Indonesia. Bisnis ini telah berkembang pesat dan kini telah memiliki beberapa cabang di kota-kota besar seperti Bali, Surabaya, Banjarmasin, dan Medan.
Sebagai seorang pengusaha yang aktif, Veronica seringkali terlibat langsung dalam operasional bisnisnya. Salah satu contohnya adalah partisipasinya dalam kelas memasak steak bersama William Wongso pada bulan Agustus lalu.
Baca juga:
Pendiri Waroeng Imaji
Selain itu, Veronica juga dikenal sebagai seorang filantrop. Ia adalah pendiri Yayasan Waroeng Imaji yang berfokus pada kesejahteraan anak-anak di rumah susun di Jakarta. Melalui yayasan ini, Veronica secara aktif menggalang dana dan mempromosikan berbagai program untuk membantu anak-anak kurang mampu.
Selain profil veronica tan, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Ingin tahu informasi menarik lainnya? Jangan ketinggalan, pantau terus kabar terupdate dari VOI dan follow semua akun sosial medianya!