Lolly Sedang Menstruasi, Nikita Mirzani Ungkap Hasil Visum Tidak Maksimal
JAKARTA - Nikita Mirzani sudah kembali terlihat berada di Polres Metro Jakarta Selatan setelah sebelumnya menjemput paksa putrinya, Lolly di apartemennya.
Sebelumnya, pihak kepolisian yang diwakili oleh Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi menuturkan kalau penjemputan Lolly untuk melakukan visum.
"Kalau prosedur dari kepolisian, pasti kita memanggil. Tapi untuk NM karena dia merasa orang tua, memang itu adalh asuhannya, anaknya jadi dia menemui untuk LM untuk membawa atau untuk memeriksakan diri dari LM ke rumah sakit tentunya untuk divisum," jelas Nurma Dewi, Kamis, 19 September.
Sayangnya, Nikita Mirzani menjelaskan kalau hasil visum yang dilakukan tidak maksimal karena kondisi Lolly yang sedang datang bulan atau menstruasi.
"Soalnya tadi Laura dalam keadaan menstruasi jadi visumnya belum terlalu bisa maksimal karena lagi mens," kata Nikita Mirzani.
Baca juga:
- Lolly Dijemput Paksa Nikita Mirzani untuk Lakukan Visum
- Mengenal Manfaat Daun Pecah Beling bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Turunkan Kadar Gula Salah Satunya
- Berhasil Dijemput Paksa oleh Nikita Mirzani, Lolly Hanya Teriak-teriak Minta Tolong
- Pemilik Akun Sudah Minta Maaf, Azizah Salsha Tetap Lanjutkan Laporan Polisi
Nikita Mirzani menyampaikan kalau kini Lolly sudah berada di Polres Metro Jakarta Selatan untuk selanjutnya dilakukan pemeriksaan. "Ada di atas, lewat belakang," jelas Nikita Mirzani.
"Iya itu emang kewajiban penyidik pasti akan meminta keterangan saat ini dalam proses itu, apa keterangannya dan seperti apa nanti kami sampaikan setelah proses," imbuh Fahmi Bachmid, kuasa hukum Nikita Mirzani.