Menlu AS Kunjungi Israel Minggu, Bakal Bertemu Netanyahu
JAKARTA - Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken akan tiba di Israel pada Minggu untuk berkunjung ke negara itu.
Blinken akan bertemu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu pada Senin, dikutip Reuters dari laporan reporter Axios.
Blinken mungkin akan singgah lagi di Kairo dan Doha.
Sebelumnya, Mnteri Luar Negeri Inggris David Lammy akan melakukan perjalanan ke Israel dalam upaya mencegah perang besar di Timur Tengah.
Kunjungan Lammy ini dilaporkan Sky News mengutip sumber diplomatik.
Kementerian luar negeri Inggris tidak mengkonfirmasi rencana perjalanan apa pun untuk Lammy. Namun memberikan pernyataan yang mengatakan Inggris mendesak mitranya di Timur Tengah untuk "memilih perdamaian".
Baca juga:
- Serangan Ukraina Lukai 7 Orang hingga Bakar Pusat Perbelanjaan di Donetsk yang Diduduki Rusia
- Presiden Macron Ajak Bicara Pimpinan Partai Parlemen Bahas PM Prancis Baru
- Kasus Mpox Varian Baru Diperkirakan Bakal Lebih Banyak di Eropa
- Sawadee Khap! Ini Profil Paetongtarn Putri Thaksin Shinawatra yang Terpilih Jadi PM Thailand
“Kita berada pada momen penting bagi stabilitas global. Beberapa jam dan hari mendatang dapat menentukan masa depan Timur Tengah,” kata Lammy, mengulangi seruannya untuk segera melakukan gencatan senjata di Gaza dilansir Reuters, Kamis, 15 Agustus.
“Inggris akan terus menggunakan setiap upaya diplomasi untuk mewujudkan gencatan senjata,” imbuh dia.