Halle Berry Tertarik Perankan Storm, Tak Diajak Ryan Reynolds
JAKARTA - Halle Berry mengungkap dirinya tidak pernah ditanya Ryan Reynolds untuk bergabung sebagai cameo dalam film Deadpool & Wolverine. Diketahui, film terbaru Deadpool itu menghadirkan sederet pahlawan dari era Marvel bersama Fox mulai dari Elektra hingga Blade.
Halle Berry memerankan Storm dalam beberapa film X-Men bersama Hugh Jackman sang Wolverine. Sementara beberapa karakter X-Men lainnya muncul dalam film ketiga Deadpool, peran Berry justru tidak terlihat dalam film tersebut.
“Tidak,” kata Halle Berry mengutip Comicbook.
“Blake (Lively) pernah bertanya kepada saya satu kali. Saya ketemu dia di fashion show Marc Jacobs,” lanjutnya.
Meski begitu, Halle Berry tidak dihubungi Ryan Reynolds mengenai keterlibatan itu. Berry baru mengetahuinya setelah perbincangan mengenai cameo-nya ramai di publik.
Baca juga:
“Dia (Blake) bertanya “Apa kamu mau gabung di film suamiku sebagai Storm?” dan saya jawab “Ya, jika dia bertanya kepada saya” tapi dia (Ryan Reynolds) tidak pernah melakukannya,” katanya.
Halle Berry berperan sebagai Storm dalam beberapa film X-Men mulai dari X-Men (2000), X2: X-Men United (2003), X-Men: The Last Stand (2006), dan X-Men: Days of Future Past (2014).
Sementara beberapa karakter X-Men muncul dalam film Deadpool & Wolverine seperti Sabretooth (Tyler Mane) dan Pyro (Aaron Stanford). Selain Berry, karakter Charles Xavier yang diperankan Patrick Stewart tidak muncul dalam film.
Pada wawancara terpisah, Shawn Levy selaku sutradara menjelaskan Stewart tidak pernah masuk dalam diskusi ketika membicarakan film ini.