8 Cara agar Cepat Kontraksi Asli dan Pembukaan, Ibu Hamil Wajib Tahu
YOGYAKARTA - Setiap pasangan, khususnya wanita yang mengandung, pastinya ingin melahirkan bayi secara lancar dan aman. Tanda-tanda menjelang persalinan yang dirasakan oleh ibu hamil adalah terjadinya kontraksi berupa rasa nyeri di perut bagian bawah.
Namun sebagian ibu hamil mungkin tidak merasakan kontraksi ketika sudah mendekati hari perkiraan lahir (HPL). Kondisi ini tentunya membuat bumil jadi khawatir dan memikirkan cara untuk merangsang kontraksi supaya bayi cepat lahir.
Selain dengan mengonsumsi obat perangsang, ibu hamil bisa melakukan beberapa cara agar cepat kontraksi asli dan pembukaan. Bumil bisa merangsang kontraksi secara sendiri dan tanpa menggunakan alat khusus maupun bantuan dari orang lain.
Baca juga:
Cara agar Ibu Hamil Cepat Kontraksi dan Pembukaan
Ibu hamil biasanya sangat menunggu waktu HPL setelah mengandung sekian bulan lamanya. Meski bikin deg-degan, terjadinya kontraksi memberikan tanda yang baik bahwa bayi menuju proses lahir. Namun di samping itu, ada juga kontraksi palsu yang mungkin dirasakan oleh ibu hamil.
Tidak sedikit juga ibu hamil yang mengeluhkan tidak adanya kontraksi meski sudah mendekati HPL. Apabila Anda mengalami kondisi ini, berikut ini beberapa cara alami agar cepat kontraksi dan pembukaan:
Menjalani Hubungan Seksual
Berhubungan seks saat hamil adalah salah satu cara efektif untuk merangsang kontraksi dan mempercepat kelahiran bayi. Meskipun banyak pasangan ragu melakukannya karena khawatir akan membahayakan janin, aktivitas ini aman selama ketuban belum pecah.
Seks menjelang persalinan dapat merangsang tubuh untuk mengeluarkan hormon oksitosin, yang memicu kontraksi. Selain itu, sperma mengandung hormon prostaglandin tinggi yang juga dapat merangsang otot rahim untuk berkontraksi.
Merangsang Puting Payudara
Cara lain yang bisa dilakukan untuk menstimulasi kontraksi adalah memberikan rangsangan pada puting payudara. Pijat payudara atau stimulasi puting dapat memancing kontraksi alami dengan merangsang pelepasan hormon oksitosin dalam tubuh.
Hormon oksitosin dapat merangsang kontraksi rahim yang menjadi proses penting dari persalinan. Menurut penelitian, hampir 40% ibu hamil yang merangsang puting selama satu hingga tiga jam setiap hari melahirkan bayi dalam waktu tiga hari setelahnya.
Duduk di Birthing Ball
Duduk di atas birthing ball atau gym ball juga bisa menjadi cara alami untuk merangsang kontraksi sendiri di rumah. Caranya dengan duduk di atas birthing ball dalam posisi kaki terbuka lebar. Kemudian gerakkan pinggul Anda naik dan turun perlahan. Gerakan ini membantu dasar panggul untuk berkontraksi dan rileks secara alami.
Pantulan lembut dari birthing ball bisa mengurangi ketegangan pada punggung bawah dan mendorong aliran darah ke bagian bawah tubuh. Metode ini tidak hanya membantu melebarkan serviks, tetapi juga memberikan efek menenangkan pada bayi dalam kandungan.
Yoga Butterfly Pose
Pose kupu-kupu dalam yoga memiliki manfaat untuk induksi alami. Posisi tubuh ini dapat meningkatkan kelenturan sendi panggul, melancarkan aliran darah, dan mempermudah proses persalinan.
Pose yoga butterfly bisa dilakukan secara mudah. Caranya dengan duduk tegak di lantai dan merapatkan kedua telapak kaki sambil menekuk lutut. Tarik kaki ke arah tubuh untuk merasakan regangan di area pinggul dan paha bagian dalam.
Berjalan Santai
Berjalan kaki juga menjadi salah satu tips yang dapat membantu mempercepat proses persalinan. Kegiatan jalan kaki dapat mempercepat transisi dari kontraksi palsu ke kontraksi asli. Aktivitas kardio ini membantu dilatasi serviks sehingga bayi bisa turun ke panggul lebih cepat.
Pijat Badan
Cara lain untuk memancing kontraksi alami adalah dengan memijat badan. Pijatan lembut di seluruh tubuh dapat meningkatkan kadar oksitosin dalam tubuh. Hormon oksitosin dapat memicu kontraksi persalinan.
Pijatan di badan akan difokuskan untuk menekan tiitik-titik tertentu guna mempercepat proses persalinan. Namun pastikan memilih terapis pijat yang memiliki keahlian khusus dalam memijat ibu hamil.
Squat
Squat membantu mengendurkan dan meregangkan otot dasar panggul serta perineum (otot antara vagina dan anus). Gerakan ini juga dapat mempercepat kemunculan kontraksi bagi ibu hamil.
Cara melakukan squat cukup mudah, yakni dengan berdiri dalam posisi kaki dibuka lebih lebar dari pinggul. Kemudian jongkok perlahan dan serendah mungin Kedua tangan rapat di depan badan untuk menopang berat. Lakukan squat di bawah pengawasan dokter untuk mengetahui frekuensi dan jumlah yang tepat.
Teknik Acupressure
Teknik acupressure, mirip dengan akupunktur, melibatkan tekanan pada titik-titik tertentu di tubuh untuk mendorong aktivitas rahim. Namun, acupressure menggunakan ujung jari sebagai alat stimulasi.
Dua titik tekanan yang diyakini dapat merangsang persalinan secara alami adalah antara ibu jari dan jari telunjuk, serta bagian dalam kaki sekitar empat jari di atas tulang pergelangan kaki. Tekanan pada titik-titik ini dipercaya dapat merangsang rahim untuk memicu kontraksi persalinan secara alami. Baca juga tips olahraga aman selama kehamilan.
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.