Jelang GIIAS 2024, BMW Group Indonesia Bakal Hadirkan Lini Kendaraan Inovatif

JAKARTA - BMW Group Indonesia akan kembali berpartisipasi dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 dengan memamerkan sejumlah kendaraan menarik bermerek BMW dan Mini.

Sama seperti edisi sebelumnya, perusahaan akan memamerkan kendaraannya di BMW Group Pavilion dengan mengusung tema baru ‘Experience the Future of Mobility’ yang menggabungkan penampilan megah dengan teknologi inovatif.

Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O’tania, mengatakan pihaknya akan meluncurkan kendaraan inovatif salah satunya merupakan rakitan lokal.

“Pada GIIAS 2024, salah satu kendaraan yang diluncurkan juga merupakan rakitan lokal,” kata Jodie dalam keterangannya, Jumat, 12 Juli.

Selain itu, Jodie menambahkan BMW juga menyiapkan penampilan spektakuler yang disebut belum ada dalam edisi GIIAS sebelumnya serta terobosan lainnya selama ajang ini berlangsung selama 11 hari.

“BMW Group Indonesia mengundang seluruh pelanggan dan penggemar brand BMW dan MINI untuk mengunjungi BMW Group Pavilion di GIIAS 2024,” tambah Jodie.

Jodie berharap gelaran tahun ini dapat meneruskan tren edisi tahun lalu ketika perusahaan bukukan penjualan lebih dari 5.000 unit, dengan 4.172 unit di antaranya merupakan BMW dan 891 unit dari model Mini.

“Sebagai perusahaan otomotif premium pertama yang mencapai hal ini di Indonesia, kami bangga dapat memperkuat kepemimpinan kami di segmen ini,” jelas Jodie.

BMW Group Indonesia akan menghadirkan 23 lini kendaraan BMW dan 7 model mobil Mini dalam hall tersebut dengan area seluas 2.552 m2. Pabrikan juga menyediakan sebanyak 22 unit kendaraan untuk diuji coba oleh para pengunjung.

Bagi pecinta kendaraan performa tinggi, pabrikan juga menyediakan M Performance Parts di BMW Lifestyle Area yang menyajikan beragam varian mobil bertenaga tinggi yang memiliki tampilan eksterior dan interior yang sporty.

Tidak hanya itu, BMW juga akan meluncurkan sejumlah model sporty dan agresif dengan M Performance Parts dalam ajang ini.

GIIAS 2024 akan menghadirkan total 55 merek kendaraan bermotor dari berbagai negara seperti Jepang, Korea, Cina dan negara negara Eropa, termasuk 31 merek kendaraan penumpang yakni; Audi, Baic, BMW, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, GAC Aion, GWM, Honda, Hyundai, Jaecoo, Jetour, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Neta, Nissan, Porsche, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, Volvo, Wuling. 4 merek dari kendaraan komersial hadir Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, UD Trucks.

Selain itu, terdapat 20 merek dari kendaraan roda dua; Alva, Aprilia, Astra Honda Motor, Exotic, Gelis, Harley-Davidson, Ion Mobility, Italjet, Kupprum, Motoguzzi, Pacific, Piaggio, Polytron, Royal Alloy, Royal Enfield, Scomadi, Vespa, Vmove, Volta dan ZPT.

Selain kendaraan penumpang, kendaraan komersial, dan kendaraan roda dua, 3 merek Karoseri juga turut memeriahkan pagelaran GIIAS 2024, yakni Adiputro, Laksana, dan Tentrem.