Siap-siap! Gim MMO Pax Dei Akan Diluncurkan ke Akses Awal Mulai 18 Juni

JAKARTA - Pengembang Mainframe Industries telah mengumumkan bahwa gim massively multiplayer online (MMO) terbarunya yang berjudul Pax Dei akan diluncurkan di akses awal pada 18 Juni. 

“Pax Dei adalah permainan tentang orang-orang yang berinteraksi satu sama lain perang dan perdamaian yang akan mereka ciptakan, struktur sosial yang akan muncul,” kata direktur dan salah satu pendiri Mainframe Industries, Reynir Hardarson dalam siaran persnya. 

CEO dan salah satu pendiri Mainframe Industries Thor Gunnarsson menambahkan, “Kami merasa tersanjung dan sangat berterima kasih atas minat dan semangat yang telah diterima proyek kami. Hari ini, kami mengundang para pemain untuk memulai bersama kami pada langkah perjalanan selanjutnya.”

Versi akses awal Pax Dei masih dalam tahap alfa dan sedang dalam pengembangan, meskipun pondasi gameplay sudah ada. Dalam versi ini, pemain akan melihat alur permainan yang damai dengan area luas untuk dijelajahi.

Pax Dei diperkirakan akan tetap berada dalam akses awal setidaknya selama satu tahun. Sepanjang akses awal, pengembang juga akan memperluas gim ini baik dari segi konten maupun sistem. 

“Setelah rilis, kami berencana untuk memperkenalkan, selain pembelian awal game, biaya (langganan atau sejenisnya) untuk akses berkelanjutan ke game dan plotnya,” tulis pengembang dalam pengumumannya.