Pesan Wali Kota Solo Gibran di GOR Manahan: Pemeliharaan Harus Jadi Prioritas
JAKARTA - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meninjau pembangunan GOR Indoor Manahan, Sabtu, 13 Maret. Disini Putra Presiden Joko Widodo mengecek setiap perkembangan dari pembangunan tersebut.
"Pemberhentian Mider Praja selanjutnya adalah di kawasan Manahan. Saya bersama rombongan meninjau pembangunan GOR Indoor Manahan." kata Gibran dilansir dari akun isntragramnya @gibran_rakabuming, Sabtu, 13 Maret.
Menurut Gibran, nantinya GOR Manahan ini akan digunakan untuk cabang olahraga skala internasional yang diperbolehkan bertanding di sini.
"Antara lain futsal, bulutangkis, voli, tenis, basket, silat dan sepak takraw," kata Gibran.
Baca juga:
- Wali Kota Solo Gibran Bagi-bagi HP, Warganet: Mantap Mas, Nanti Maju Jadi Gubernur DKI untuk Rapikan Ibu Kota
- Momen Haru Blusukan Gibran 'Jokowi' Rakabuming di Rutan Surakarta , Didoakan Napi 'Sehat-Sehat Ya Pak Nggih'
- Wali Kota Gibran 'Jokowi' Rakabuming Masuk Rutan Klas 1 A Surakarta
- Biar Otot Kawat Tulang Besi, Gatotkaca Disuntik Vaksin di Depan Jokowi
Dengan demikian, Gibran meminta kepada semua pihak untuk bersama-sama memelihara GOR Manahan. Sebab, dia yakin GOR ini akan menjadi salah satu kembanggaan kota Solo.
"Saya turut menekankan usai proses pembangunan selesai, upaya pemeliharaan GOR juga harus jadi prioritas utama. Mengingat bangunan ini akan dipakai untuk event-event besar dan dalam jangka waktu yang berkelanjutan," kata Gibran.
Unggahan Gibran ini mendapat beragam komentar dari warganet. Sejumlah pihak mendukung pembangunan GOR ini.