Daihatsu Sapa Publik Jawa Timur dengan Hadir di IIMS 2024 Surabaya

JAKARTA - Daihatsu turut hadir dalam gelaran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di Surabaya yang berlangsung mulai 29 Mei hingga 2 Juni berlokasi di Grand City Convex.

Acara ini juga sejalan dengan komitmen pabrikan dalam memajukan industri otomotif Indonesia. Meskipun demikian, mereka tetap akan menawarkan sejumlah program yang menarik selama gelaran ini berlangsung.

“Kami hadir di IIMS Surabaya untuk memenuhi kebutuhan Masyarakat Surabaya sekitar dan tentunya manfaatkan momentum lima hari ini karena penawaran menarik dari Daihatsu hanya ada di IIMS Surabaya 2024,” kata Regional Head Jawa Timur, Bali, & Nusra PT Astra International – Daihatsu Sales Operation David Gunawan, dalam keterangannya, Kamis, 30 Mei.

Membawa semangat “Serunya Beli Daihatsu” dengan konsep penuh warna, Daihatsu hadir dalam booth D dengan luas 216 m2 sekaligus memberikan pengalaman baru bagi konsumen muda di kawasan Jawa Timur.

Dalam ajang IIMS 2024 Surabaya, pabrikan dari Jepang ini menampilkan empat unit display terdiri dari All New Xenia, New Terios, Rocky, dan All New Ayla. Selain itu, produsen otomotif ini juga menyediakan fasilitas test drive untuk mobil New Terios.

Selama gelaran berlangsung, Daihatsu juga siap menyambut para pengunjung yang ingin mewujudkan impiannya untuk memiliki mobil baru dengan beragam kemudahan mulai dari Diskon Spesial, Free Admin, Lucky Draw, dan program menarik lainnya.

Diharapkan acara ini dapat meningkatkan penjualan kendaraan Daihatsu setelah mereka memperoleh penjualan sebanyak 61.566 unit selama empat bulan pertama di tahun 2024 atau berkontribusi dalam market share otomotif Indonesia hingga 21,3 persen.