Acara Tahunan Apple WWDC 2024 Akan Berlangsung pada 10 Juni, Ini Rangkaian Acaranya!
JAKARTA - Apple mengumumkan bahwa acara tahunannya, Worldwide Developers Conference (WWDC) 2024 akan berlangsung secara online pada 10 Juni pukul 10 pagi PDT atau 11 Juni pukul 00.00 WIB.
Acara ini akan berisikan Keynote dan Platforms State of the Union, serta membagikan lebih banyak informasi tentang hal-hal yang akan dipelajari dan dapat dinikmati para pengembang sepanjang minggu.
Platforms State of the Union akan tersedia untuk disaksikan di aplikasi Apple Developer dan situs web Apple Developer. Dan tayangan ulang akan tersedia setelah streaming berakhir di aplikasi Apple Developer, situs web, dan kanal YouTube.
“Konferensi online gratis ini mengajak komunitas pengembang global Apple untuk hadir dan mendapatkan wawasan tentang teknologi, alat, dan kerangka kerja terbaru yang hadir di iOS, iPadOS, macOS, tvOS, visionOS, dan watchOS,” tulis Apple dalam pengumumannya.
Baca juga:
Dengan lebih dari 100 sesi teknis dirilis di sepanjang minggu, WWDC24 akan menawarkan para pengembang kesempatan untuk menyimak berbagai topik yang disampaikan oleh insinyur, desainer, dan ahli lain di Apple untuk membahas lebih dalam tentang teknologi dan kerangka kerja terbaru.
Seluruh sesi nantinya akan tersedia untuk disaksikan ulang oleh semua orang di aplikasi Apple Developer, situs web, dan kanal YouTube.
Menariknya, Apple mengumumkan bahwa tahun ini, para pengembang juga dapat mengakses panduan terkurasi untuk memandu mereka memahami topik-topik penting dalam konferensi ini, dari dokumentasi baru hingga ke berbagai sesi, dan lebih banyak lagi.